Kandidat Sekda Surabaya Uji Kepemimpinan dan Integritas di Tahap Akhir Seleksi

SURABAYA (Realita)– Perjalanan panjang menuju penentuan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Surabaya memasuki babak akhir. Empat pejabat senior kini menanti hasil penilaian panitia seleksi, usai memaparkan visi dan misinya langsung di hadapan panelis ahli dan masyarakat Surabaya melalui siaran langsung YouTube.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan, proses seleksi yang ketat ini menunjukkan komitmen Pemkot untuk mendapatkan pemimpin birokrasi terbaik.

“Nanti kita tinggal menunggu hasil yang disampaikan oleh panitia seleksi. Setelah itu kita usulkan kepada Gubernur Jawa Timur. Kita tunggu dulu dari panselnya,” ujar Eri, Senin (4/8/2025).

Empat kandidat yang tampil dalam seleksi tahap akhir adalah Dedik Irianto (Kepala Dinas Lingkungan Hidup), Eddy Christijanto (Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil), Lilik Arijanto (Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan), dan Rachmad Basari (Kepala Badan Pendapatan Daerah). Mereka adalah sosok yang tak asing dalam dinamika pemerintahan kota.

Seleksi final yang berlangsung pada 1 Agustus 2025 itu terasa istimewa. Diadakan di Ruang Sidang Wali Kota, para calon diuji oleh lima panelis berpengalaman dari unsur akademisi, psikologi, perwakilan Menpan-RB, serta Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Mereka menyoroti banyak aspek: kepemimpinan, kolaborasi, integritas, hingga kesesuaian visi dengan arah pembangunan kota.

Ketua Panitia Seleksi, Prof. Dr. Fendy Suhariadi, memuji kualitas keempat calon. “Setiap calon memiliki kelebihan dan kekurangan yang berimbang. Mereka semua bagus-bagus karena sudah melewati proses panjang. Calon Sekda nantinya akan menjadi orkestrator bagi Pak Wali untuk mengadministrasikan dan mengkolaborasikan semua OPD,” ungkapnya.

Menariknya, pansel juga meminta para kandidat untuk menilai diri sendiri. Langkah ini dilakukan untuk mengukur kedalaman refleksi dan kejujuran pribadi, yang menurut Prof. Fendy, menjadi salah satu indikator penting bagi pemimpin birokrasi.

Sementara itu, Sekretaris Pansel Indah Wahyuni yang juga menjabat Kepala Bagian Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Timur, menyebut seluruh peserta adalah putra terbaik Kota Pahlawan. “Siapa pun yang terpilih nantinya, semoga itu yang terbaik untuk Kota Surabaya,” ujarnya.

Kini, penentuannya tinggal selangkah lagi. Setelah hasil penilaian diserahkan kepada Wali Kota Eri, nama calon Sekda akan segera diusulkan ke Gubernur Jawa Timur. Surabaya pun menanti sosok yang akan menjadi motor penggerak birokrasi menuju tata kelola pemerintahan yang semakin dinamis dan kolaboratif.yudhi

Editor : Redaksi

Berita Terbaru