Roy Strom Singkirkan Pebiliar Filipina, Biliar Jatim Kuasai Galaxy Open 2025

SURABAYA (Realita)– Pebiliar kidal asal Lamongan, Roy Strom, keluar sebagai juara Galaxy Open Turnamen Biliar Internasional 2025 yang berakhir di Galaxy Pool & Karaoke, Jalan Pandegiling Surabaya, Selasa malam, 4 November 2025.

Turnamen yang memperebutkan total hadiah Rp254 juta ini diikuti 256 peserta dari berbagai daerah di Indonesia serta lima pebiliar asal Filipina. Setelah enam hari persaingan ketat, Roy sukses menuntaskan turnamen dengan kemenangan gemilang atas rekan satu timnya di MHS Lamongan, Ismail Khadir, di partai final.

Sebelumnya, di semifinal, Roy menaklukkan Faisal dari tim RB Kediri, pebiliar muda yang sempat mencuri perhatian dengan permainan agresifnya. Atas prestasinya, Roy berhak membawa pulang Rp100 juta sebagai hadiah utama. Posisi runner-up diganjar Rp40 juta, sementara dua semifinalis lainnya masing-masing menerima Rp15 juta.

Ketua POBSI Surabaya, Wahjoedi Basuki, menyampaikan apresiasi atas prestasi pebiliar Jawa Timur yang kembali berjaya di turnamen bergengsi tersebut.

"Selamat untuk para juara. Kami bangga atlet Jatim bisa tampil dominan di ajang internasional ini. Semoga prestasi ini menjadi bekal untuk bersaing di level nasional maupun dunia,” ujar Wahjoedi.

Sebagai penyelenggara sekaligus pemilik Galaxy Pool & Karaoke, Wahjoedi menilai turnamen yang sudah digelar untuk ke-14 kalinya itu berhasil mencapai tujuan utamanya, yakni melahirkan talenta muda potensial di dunia biliar.

"Kita lihat bersama, atlet muda Indonesia mampu menyingkirkan pebiliar Filipina sejak babak 32 besar. Faisal, misalnya, punya potensi besar tapi memang butuh lebih banyak jam terbang. Sedangkan Roy tampil luar biasa konsisten,” tambahnya.

Wahjoedi memastikan Galaxy Biliar akan terus berkomitmen menyelenggarakan turnamen serupa setiap tahun.

"Turnamen ini sudah menjadi agenda rutin tahunan. Harapan kami, tahun depan muncul lagi pebiliar muda dari Surabaya atau Jawa Timur yang bisa jadi kampiun,” katanya menutup.yudhi

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Natalia Loewe Tetap Setia Alisson Becker

LIVERPOOL (Realita)- Kiper Liverpool, Alisson Becker, memiliki seorang istri rupawan bernama Natalia Loewe. Kecantikan luar dalam membuat Alisson tak ragu …