Catat Sejarah, Grand Final JEVA Spike Nation 2025 Bergelora di Kota Bandung


BANDUNG (Realita) – Grand Final JEVA Spike Nation 2025, turnamen bola voli U-16 paling bergengsi, sukses diselenggarakan di Bandung, menyajikan pertarungan sengit antara juara-juara kota Surabaya dan Bandung.

Acara puncak ini menghasilkan juara-juara baru di empat kategori yang dipertandingkan, menandai akhir penyelenggaraan pertama dari  kompetisi yang penuh semangat dan pembinaan bakat muda.

Pertandingan yang dilaksanakan di GOR C-Tra Arena, Bandung pada tanggal 30 November 2025 tersebut menampilkan keterampilan tingkat tinggi dan mentalitas juara dari para atlet muda, yang telah menunjukkan kebolehan mereka di kotanya masing-masing dan keluar sebagai pemenang dari persaingan yang ketat dan penuh semangat.

Berikut adalah ringkasan hasil akhir Grand Final JEVA Spike Nation 2025:

Acara ini tidak hanya sukses dari sisi penyelenggaraan, tetapi juga menunjukkan komitmen PLN dan PLN Mobile dalam memajukan olahraga bola voli usia muda di Indonesia.

⁠Aditya Syarief, Direktur Perencanaan dan Pengembangan PT PLN Icon Plus menyatakan, "Kami melihat nilai-nilai sportivitas dan kerja tim yang luar biasa di Grand Final ini. Kemitraan kami adalah bentuk dukungan terhadap pengembangan karakter positif melalui olahraga. Hal ini sangat sejalan dengan semangat PLN Mobile yang tidak hanya ingin memberi energi dalam arti harfiah melalui listrik, tetapi juga melalui energi semangat yang terus menyala. Selamat kepada para juara dan semua peserta."

Seluruh pertandingan pun berjalan sengit, dan menjadi tontonan yang sangat menghibur bagi para pendukung yang memadati GOR C-Tra Arena.

Kevin Anugerah, pemain dari SMP 1 Prambon Sidoarjo yang berhasil memenangkan kategori Klub U-16 Putra, menyampaikan rasa syukurnya, "Ini adalah hasil kerja keras tim kami selama berbulan-bulan. Terima kasih untuk pelatih, keluarga, dan PLN yang telah menyediakan wadah luar biasa ini. Kami siap untuk menghadapi tantangan berikutnya. Semoga tahun depan JEVA Spike Nation kembali diadakan, lebih meriah, lebih seru, dan kalau bisa lebih banyak kota!"

Selain empat pertandingan para juara, Grand Final yang diramaikan ratusan penonton ini pun menampilkan pertandingan eksibisi antara atlet-atlet nasional dari Jakarta Electric PLN, para sponsor, dan pemain-pemain terbaik dari sekolah-sekolah yang tidak bertanding di final.

"Saya menyaksikan langsung bagaimana determinasi para pemain muda di lapangan. JEVA Spike Nation adalah bukti bahwa bibit-bibit unggul bola voli kita sangat melimpah. Selamat kepada para juara, teruslah berlatih, dan jangan pernah berhenti bermimpi," ujar Poppy Aulia, atlet profesional dari Jakarta Electric PLN yang turut berpartisipasi dalam pertandingan tersebut.pln

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Natalia Loewe Tetap Setia Alisson Becker

LIVERPOOL (Realita)- Kiper Liverpool, Alisson Becker, memiliki seorang istri rupawan bernama Natalia Loewe. Kecantikan luar dalam membuat Alisson tak ragu …

Pupuk Subsidi di Jombang, Ruwet

JOMBANG - Sektor pertanian Kabupaten Jombang kembali dihantam persoalan klasik yang seolah menjadi siklus tahunan tanpa solusi permanen.  Distribusi pupuk …