Hasil Panen Raya P2L Bhayangkari Cabang Batu, Dibagikan secara Gratis

BATU (Realita)- Berbagai macam sayuran organik hasil panen raya dari Pekarangan Pangan Lestari (P2L) Bhayangkari Cabang Batu yang kali ini dibagikan secara gratis kepada Pekerja Harian Lepas (PHL) Polres Batu yang sebelumnya dibagikan juga kepada masyarakat sekitar.

Panen raya ini merupakan kegiatan rutinitas yang dilakukan sebulan sekali oleh Bhayangkari Cabang Batu. Untuk hasil panen raya kali ini yaitu berupa sayuran organik seperti, brokoli, pokcay dan juga ada kolam lele dan nila. Kata Ketua Bhayangkari Cabang Batu, Senin (18/10/2021).

Baca Juga: Polres Batu Gelar Patroli Skala Besar Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI

Pada kesempatan ini, Ketua Bhayangkari Cabang Batu, Ny. Ayu Yogi mengatakan, setelah panen Raya tersebut, berikutnya kita tananam kembali supaya bisa dipetik hasilnya dikemudian.

"Kalau kita panen setiap sebulan sekali tidak hanya sayur organik saja, tetapi ada juga yang lainya seperti, jahe, laos, tomat, cabe besar, cabe rawit, terong, kangkung, bayem dan jenis sayuran yang lainya," tutur Ayu  

Ayu Yogi berharap dengan adanya tanaman sayuran Organik model seperti ini, nantinya bisa mencukupi kebutuhan keluarga sekitar Polres Batu agar bisa merasakan dan gizi mereka tetap terjaga dengan baik.

Baca Juga: Kapolres Batu Sampaikan Jumat Curhat Wadah Tampung Keluhan dan Saran Warga

"Untuk tanaman organik sendiri bagi kami dalam hal perawatan mau pun pemeliharaanya tidak mengalami kesulitan berarti biasa saja," tegas Ayu Yogi.

Cilegon dalam

Masih di tempat yang sama, Ipda Ivandi Yudhistiro Kasi Humas Polres Batu, mengapresiasi dan mendukung penuh apa yang dilakukan oleh Ketua Bhayangkari Cabang Batu dalam membuat terobosan baru terkait adanya tanaman sayuran organik dari P2L, yang terlebih hasil panenya diberikan kepada warga sekitar. 

Baca Juga: Korlantas Polri dan Satlantas Polres Batu Gelar Monev Sosialisasi Modul Blackspot & Trouble Spot 

"Kalau kita rajin mengkonsumsi semacam sayuran organik tubuh kita akan lebih sehat, karena apa tidak menggunakan zat yang berbahaya bagi tubuh manusia," tegas Ivandi 

Menurut, Mantan KBO Sabhara Polres Batu menjelaskan, nantinya terkait P2L itu, ia akan membantu promosikan lewat media sosial agar bisa dikenal oleh masyarakat luas.ton

Editor : Redaksi

Berita Terbaru