Dudung Minta Maaf dan Siap Tanggung Jawab

JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat ( KSAD ) Jenderal TNI Dudung Abdurachman menyampaikan permintaan maaf atas kasus kecelakaan yang berujung pembunuhan Handi Saputra dan Salsabila.

 Dirinya menegaskan bertanggung jawab dalam kasus itu. Dukacita mendalam itu disampaikan Dudung kepada keluarga korban ketika berkunjung ke kediaman Salsabila di Nagreg dan Handi Saputra di Garut, Jawa Barat, Senin (27/12/2021). 

Baca Juga: Kasad Terima Darjah Kehormatan Panglima Gagah Angkatan Tentera dari Kerajaan Malaysia

"Selaku pembina kekuatan TNI AD, saya akan bertanggung jawab atas penegakan hukum kepada tiga oknum prajurit TNI AD yang terlibat," kata Dudung melalui keterangannya. 

Baca Juga: Dalam Kunjungwn Kerjanya ke Italia, Kasad Bahas Profesionalisme Prajurit

 Dudung menegaskan, kasus ini akan diselesaikan sesuai dengan aturan hukum yang berlaku. Aturan hukum yang dimaksud, yaitu UU Nomor 31 Tahun 1997 tentang Peradilan Militer. KSAD turut memastikan TNI AD akan mengawal terus proses hukum dengan tegas dan transparan. 

Tentunya, hal itu guna memperoleh kepastian hukum dan rasa keadilan sesuai dengan fakta-fakta di peradilan nantinya. Sedangkan untuk sanksi terhadap ketiga oknum prajurit tersebut, KSAD mengatakan bahwa TNI AD akan menyesuaikan dengan apa yang menjadi putusan dari Pengadilan Militer. 

Baca Juga: KASAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman Resmikan Kawasan Religi Makam Aulia Sono Buduran

"Apabila pengadilan memutuskan adanya pidana tambahan pemecatan, maka KSAD akan menindaklanjuti proses pemecatan secara administratif," ucapnya.ctr

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Ditlantas Polda Banten Awasi Bus Pariwisata

SERANG (Realita ) - Dalam rangka mengantisipasi peristiwa kejadian di Subang Jawa Barat, Ditlantas Polda Banten bersama Dishub Provinsi Banten, Jasa Raharja …