Dipecat Klub, Pesepakbola Cantik Ini Jual Foto Pamer Aurat

LONDON- Madelene Wright awalnya meniti karier di dunia sepakbola. Tapi dalam setahun terakhir ia banting setir jualan foto-foto yang mengumbar keseksian tubuh, usai dipecat klubnya.

Pada Desember 2020, klub Inggris Charlton Athletic mengumumkan sudah memberhentikan salah satu pesepakbola di tim putrinya, menyusul insiden yang viral pada saat itu. Madelene adalah si pesepakbola yang kena pecat.

Saat itu, Madelene viral di media sosial usai mem-posting video SnapChat dirinya sedang "menghirup balon" di sebuah pesta dan mengayun-ayunkan botol sampanye di balik kemudi mobil mewahnya.

Sebelum kena pecat Charlton lantaran tingkah-polahnya dalam video viral itu, Madelene juga disebut Daily Mail pernah tersandung hal serupa di klub lamanya, Milwall. Saat itu Millwall melakukan investigasi setelah Madelene memvideokan temannya melakukan tindakan berbahaya, dengan membiarkan seekor anjing mengemudikan mobil yang mereka kendarai.

Sejak dipecat oleh klub Charlton, Madelene belum lagi bergabung dengan klub sepakbola profesional lainnya di Inggris. Perempuan 23 tahun itu justru lebih rutin tampil di situs dewasa macam OnlyFans untuk berjualan foto-foto dengan beragam pose seksi nan syur.

Madelene Wright tak lagi eksis di dunia sepakbola usai dipecat klub Liga Inggris dari tim putrinya. Foto: Instagram @madelene_wright

SportBible menyebut, Madelene mengutip biaya langganan sebesar 24 paun (sekitar Rp 462 ribu) untuk para pengakses halaman akunnya di situs tersebut. Dari sini ia mengklaim mengantongi 500 ribu paun (Rp 9,6 miliar) dalam setahun!

"Di tahun pertama, aku menghasilkan setengah juta paun. Aku tak bisa bohong, ini sudah mengubah hidupku," katanya kepada The Sun.

"Aku mampu punya kediaman sendiri, aku bisa keliling dunia, dan aku jadi bisa menikmati banyak hal-hal mewah," ucap Madelene, yang juga mengaku masih memimpikan kelak bisa kembali main bola profesional.ja

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Curi HP, Dijemput Polisi

SEORANG pria diduga pelaku pencurian telepon genggam berhasil diamankan setelah aksinya diketahui. Penangkapan dilakukan menyusul laporan korban terkait …

Nabil Meninggal Dikeroyok Belasan Orang

MADIUN (Realita)- Seorang pemuda bernama Muhamad Nabil Holili (20) meninggal dunia setelah menjalani perawatan medis. Korban mengembuskan napas terakhir di …