Lazisma MAJT Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir Rob di Tambak Lorok Semarang

SEMARANG (Realita)-  Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shodaqoh Masjid Agung Jawa Tengah (Lazisma MAJT) memberikan paket bantuan sembako kepada warga terdampak banjir dan rob di Kampung Tambak Lorok, Kelurahan Tanjung Mas, Kecamatan Semarang Utara.

Ketua Lazisma MAJT Dr KH Wahab Zaenuri mengatakan, penyaluran bantuan tersebut bagian dari kegiatan Lazisma MAJT yang terkait degan kepedulian kepada masyarakat, terutama bagi warga yang mengalami musibah banjir rob di Kampung Tambak Lorok, Kelurahan Tanjung Mas, Kecamatan Semarang Utara.

Baca Juga: Kick off Meeting, Penyusunan Rencana Aksi Adaptasi Perubahan Iklim Kabupaten Demak

"Kami terjun ke lapangan langsung untuk menyampaikan amanah dari para muzakki (wajib zakat), pemberi infaq, sedekah melalui Lazisma MAJT," kata Kiai Wahab Zaenuri.

Wahab Zaenuri menjelaskan, pada kesempatan itu, Lazisma MAJT meberikan bantuan berupa 60 paket sembako, 75 nasi kota serta 100 an pcs air mineral.

Bantuan tersebut, kata Wahab Zaenuri merupakan tahap pertama. Pada tahap berikutnya, Lazisma MAJT akan memberikan bantuan karpet serta bantuan lainnya yang memang dibutuhkan masyarakat.

"Ini merupakan salah satu langkah yang kami lakukan untuk membantu warga Tambak Lorok, Kelurahan Tanjung Mas. Kami juga melakukan inventarisasi untuk kebutuhan labih lanjut," terangnya.

Baca Juga: Unilever Indonesia Gelar Gerakan Masjid Bersih di Masjid Agung Jawa Tengah

Ia berharap, bantuan dari Lazisma MAJT dapat meringankan beban warga terdampak banjir rob di Kampung Tambak Lorok, Kelurahan Tanjung Mas, Semarang Utara. 

Cilegon dalam

Menurut Wahab Zaenuri, saat ini Lazisma MAJT fokus di Semarang, namun tidak menutup kemungkinan memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir rob lainnya Demak dan Kendal.

"Kami akan analisa terlebih dahulu terkait dengan kebutuhannya. Prinsipnya Lazisma MAJT siap menerima dan menyalurkan bantuan dari para donatur, Muzakki dan lainnya," imbuhnya.

Baca Juga: Kunjungan Konjen China Xu Yong di MAJT Bahas Lanjutan Kerjasama

Ketua RT 7 RW 15 Kampung Tambak Lorok, Kelurahan Tanjung Mas, Rakiman mengapresiasi bantuan yang diberikan Lazisma MAJT.

Dijeskannya, di Kampung Tambak Lorok, Kelurahan Tanjung Mas, Semarang Utara ada 34 RT lima RW, yaitu RW 12, 13, 14, 15, dan RW 16.

"Kami berterimakasih atas bantuan dari Lazisma MAJT. Semoga lembaga-lembaga lainnya juga melakukan hal serupa," katanya.ham

Editor : Redaksi

Berita Terbaru