SAMARINDA- Hasil final leg 2 Piala Presiden 2022 antara Borneo FC vs Arema FC berakhir dengan skor 0-0, Minggu (17/7/2022) malam.
Arema FC memastikan juara Piala Presiden 2022 setelah menahan imbang Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda.
Hal itu diperoleh dari hasil leg pertama final Piala Presiden 2022 di Stadion Kanjuruhan, Malang, yang dimenangkan Arema FC dengan skor 1-0.
Arema FC unggul agregat dari Borneo FC untuk memastikan gelar Piala Presiden ketiga sejak 2015 lalu.
Tim berjuluk Singo Edan ini juara Piala Presiden pada tahun 2017, 2019 dan yang terbaru 2022.tri
Editor : Redaksi
URL : https://realita.co/baca-11304-arema-3-kali-juara-piala-presiden