Ronaldo Main, MU Masih Gagal lagi

MANCHESTER - Manchester United menutup laga pramusim ini dengan menghadapi Rayo Vallecano. Sempat unggul duluan, Setan Merah harus puas dengan skor 1-1.

Pada laga yang dihelat di Old Trafford, Minggu (31/7/2022) malam WIB, MU menurunkan Cristiano Ronaldo untuk pertama kalinya di pramusim ini. Ronaldo jadi starter di lini depan ditopang Christian Eriksen, Tahith Chong, dan Alejandro Garnacho.

Baca Juga: MU Kalah lagi, Kali Ini Ditundukkan FC Copenhagen

 

Lisandro Martinez melakoni partai debutnya bersama MU, demikian juga dengan Eriksen. Rayo meski bertindak sebagai tamu memberikan ancaman pertama di menit pembuka lewat Alvaro Garcia yang menembak ke pojok gawang, dan membuat Tom Heaton susah payah menepisnya.

MU menguasai jalannya pertandingan tapi mereka kesulitan menembus pertahanan Rayo. Peluang demi peluang dibuat Chong, Garnacho, dan Ronaldo tapi belum ada yang bisa menjebol gawang Stole Dimietrievski. Ronaldo menembak dari luar kotak penalti pada menit ke-12 namun masih melayang ke angkasa.

Di menit ke-21, Radamel Falcao memiliki kans untuk membobol gawang mantan timnya, tapi bola tembaknnya bisa diblok lawan. Chong jadi pemain MU paling aktif di babak pertama karena membuat lebih dari tiga peluang.

Ronaldo malah mati kutu dan tidak bisa bikin kans lagi sehingga babak pertama berakhir tanpa gol. Ronaldo digantikan Amad Diallo di awal babak kedua dan langsung membuahkan hasil.

Baca Juga: Manchester United Kalah lagi di Kandang

Pada menit ke-48, Alex Telles menembak dari luar kotak penalti yang sebenarnya bisa diadang Diego Lopez. Sayangnya, bola terlepas sehingga mudah saja dicocor Diallo jadi gol untuk membawa MU memimpin 1-0.

 

Rayo yang kebobolan langsung merespons dengan agresif. Mereka mendapatkan gol di menit ke-57 dan prosesnya sama seperti gol MU, ketika bola muntah tembakan Isi Palazon langsung dicocor Garcia ke gawang Heaton.

Baca Juga: MU Dikalahkan Bayern. Onana Merasa Bersalah

Garcia nyaris membuat gol kedua pada menit ke-64 andaikan Heaton tak menepisnya. MU terus berupaya untuk bisa mencetak gol tambahan, tapi penyelesaian akhir yang buruk membuat gawang Rayo sulit ditebus.

Rayo beberapa kali lewat serangan balik mampu merepotkan MU. MU lebih banyak menyerang dari luar kotak penalti lewat sepakan-sepakan yang masih belum menemui sasaran.

Hingga berakhirnya laga Manchester United vs Rayo Vallecano, skor 1-1 tak berubah. The Red Devils akan bersiap untuk menghadapi pekan pertama Liga Inggris di kandang Brighton & Hove Albion minggu depan.ik

Editor : Redaksi

Berita Terbaru