BPJS Ketenagakerjaan Bagikan Paket Bahan Pangan Bergizi dan Imunitas

SURABAYA (Realita) - BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Surabaya Karimunjawa memberikan paket bantuan bahan pangan bergizi dan imunitas kepada pekerja. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Promotif dan Preventif BPJS Ketenagakerjaan.

Paket bahan pangan bergizi dan imunitas yang dibagikan sebanyak 103 paket. Setiap paket berisikan beras 5 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng 1 liter, susu kental manis, dan madu murni 500 gram.

Baca Juga: Warga KTP Surabaya Gunakan BPJS Tidak Aktif, Dinkes: Sejak Maret 2023 Pindah Domisili ke Madura

Bantuan untuk pekerja tersebut diserahkan BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Karimunjawa kepada beberapa perusahaan, Rabu (30/8/2022).

Baca Juga: Ribuan Pengurus RW di Ponorogo Dijamin BPJS Ketenagakerjaan Tahun Ini

Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Karimunjawa, Indra Iswanto, mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu program kegiatan Promotif dan Preventif BPJS Ketenagakerjaan untuk membantu perusahaan dan pekerja.

Tujuan dari pemberian bantuan tersebut untuk mendukung pekerja agar dapat meningkatkan gizi dan imunitasnya.

Baca Juga: Bank Jatim - BPJamsostek Bersinergi Dukung Kesejahteraan 12.000 Pekerja Rentan

"Semoga dengan bantuan ini dapat meningkatkan gizi serta imunitas para pekerja, supaya para pekerja senantiasa sehat dan nyaman dalam melaksanakan pekerjaan," kata Indra.gan

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Ketua Klub Jurnalistik Tewas Dibom s

BALOCHSTAN- Presiden Khuzdar Press Club (KPC) Maulana Muhammad Siddique Mengal termasuk di antara tiga orang yang tewas dan setidaknya lima lainnya terluka …