Kakorlantas Polri Monitor Langsung Arus Balik Liburan Paskah

JAKARTA (Realita)- Irjen Pol Istiono memantau arus balik lalu lintas libur Paskah di ruas tol Jakarta – Cikampek di Km 62.

Kakorlantas menyebut sekitar 72 ribu kendaraan sudah memasuki wilayah Jakarta dari arah Jawa Tengah maupun Jawa Barat.

Baca Juga: Wali Kota Eri Imbau Warga Surabaya Lapor RT/RW Saat Mudik Lebaran

“Sampai malam hari ini, sudah terpantau, sekitar ada 74 ribu kendaraan yang masuk ke Jakarta melalui ruas tol Cikampek,” kata Irjen Pol Istiono selaku Kakorlantas Polri Minggu malam (4/4/2021).

Irjen Istiono didampingi Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Rudy Antariksawan dan Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, peningkatan arus balik libur Paskah sudah terjadi sejak siang.

Adanya pemberlakuan jenis truk bersumbu 3 atau lebih dilarang melalui ruas tol agar arus lalu lintas dapat dikendalikan jika terjadi kepadatan.

Baca Juga: ASDP Apresiasi Penertiban Praktek Percaloan di Pelabuhan Merak oleh Satreskrim Polres Cilegon

“Saya sampaikan pantauan arus balik libur panjang Paskah. Sampai hari ini, kita pantau dari tadi siang pukul 12.00 WIB untuk sumbu tiga atau lebih kita sudah alihkan dari Semarang menuju jalan arteri, tidak boleh masuk tol,” ucap Istiono.

 Kakorlantas menyebut arus balik masih akan terjadi hingga dini hari nanti. Oleh karena itu, guna memperlancar arus lalu lintas, pihaknya bersama Jasa Marga memberlakukan Contraflow di Km 65 sampai Km 47 menuju arah Jakarta.

“Ini kita kelola terus untuk memperlancar arus  balik bagi masyarakat yang lepas berlibur kita berlakukan contra flow dari Km 65 sampai Km 47. Jadi ada lima lajur menuju Jakarta, melalui jalur bawah dan jalur elevated, Itu dulu sementara, Kita masih pantau terus,” tuturnya.

Baca Juga: Wali Kota Eri Cahyadi Larang Mobil Dinas Digunakan Mudik, Jika Melanggar Siap-siap Disanksi!

Istiono mengimbau kepada masyarakat yang hendak balik dari libur Paskah untuk tetap mentaati aturan lalu berlalu-lintas. Jika mengantuk atau lelah, dihimbau agar untuk beristirahat di rest area yang sudah di sediakan oleh pengelola jalan tol.

“Untuk pengendara tetap waspada jangan kantuk, jika capek istirahat, jangan dipaksa. Kecepatan terukur, tidak terburu-buru agar selamat sampai tujuan,” harap Irjen Pol Istiono.tom

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Wartawan Senior Salim Said Wafat

JAKARTA - Kabar duka datang dari dunia pers dan perfilman Indonesia. Wartawan senior dan tokoh perfilman Indonesia Salim Said meninggal dunia. Dilansir …