Sambut HUT Bhayangkara ke-67, Satlantas Polrestabes Gelar Bhakti Sosial

SURABAYA- Dalam rangka memperingati HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-67, Satlantas Polrestabes Surabaya melakukan aksi sosial kepada masyarakat di sekitar.

Aksi tersebut dilakukan oleh jajaran dan seluruh staffnya pada hari Selasa, 13-Sep-2022 sekitar pukul 10.00 Wib. Bantuan yang diberikan berupa penyerahan paket sembako, dan diberikan kepada masyarakat yang terdampak penyesuaian harga BBM. Dalam pelaksaannya, Polrestabes Surabaya juga didukung oleh JJ Corp 99.

"Tujuan pemberian bantuan sosial ini adalah untuk membantu meringankan kebutuhan masyarakat yang terdampak dari penyesuaian harga BBM dan dalam rangka HUT lalu lintas Bhayangkara yang ke 67 th," jelas Kompol Arif Fazlurrahman, S.H, S.I.K, M.Si selaku Kasat Lantas Polretabes Surabaya.

Menurutnya, masyarakat yang berhak menerima bantuan sosial tersebut adalah mereka yang merupakan keluarga korban kecelakaan dan juga para sopir angkutan.

"Adapun masyarakat yang diarahkan untuk menerima bantuan sosial tersebut adalah, keluarga korban kecelakaan lalu lintas dan sopir angkutan kota yang ada di wilayah Surabaya,". Ria

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Natalia Loewe Tetap Setia Alisson Becker

LIVERPOOL (Realita)- Kiper Liverpool, Alisson Becker, memiliki seorang istri rupawan bernama Natalia Loewe. Kecantikan luar dalam membuat Alisson tak ragu …

Pupuk Subsidi di Jombang, Ruwet

JOMBANG - Sektor pertanian Kabupaten Jombang kembali dihantam persoalan klasik yang seolah menjadi siklus tahunan tanpa solusi permanen.  Distribusi pupuk …