JAKARTA- GP Ansor menyarankan agar pihak Mario Dandy Satriyo (20) tidak menjenguk Cristalino David Ozora (17) yang masih menjalani perawatan medis hingga saat ini di RS Mayapada, Kuningan, Jakarta Selatan.
Saran ini diungkapkan semata-mata hanya untuk menjaga perasaan dari
Baca Juga: Kasus Mirip Mario Dandy Terjadi lagi, Kali Ini Pelakunya Anak Perwira Polisi
"Kami menjaga perasaan Jonathan sebagai orang tua. Sebaiknya (pihak Mario Dandy) jangan dulu (menjenguk David). Kalau berdoa, di luar saja cukup," kata Ketua GP Ansor DKI Jakarta, Muhammad Ainul Yaqin kepada wartawan, Selasa (7 Maret 2023)
Ainul menjelaskan, sampai saat ini belum ada satu pun pihak dari Mario Dandy yang datang langsung ke RS Mayapada untuk menjenguk David.
Baca Juga: Bikin Geram, KPAI Bela Anak AG
"Saya kan hampir setiap hari kan ke sini. Belum ada yang datang," ungkapnya.
Kendati begitu, Ainul Yaqin menegaskan keluarga dari David tidak menutup pintu silaturahmi jika pihak Mario Dandy ingin datang menjenguk dan mendoakan.
Baca Juga: Mario Sudah Tahu jika AG Bohong, tapi Tetap Ngotot Hajar David
Ia hanya menyarankan agar pihak Mario Dandy tidak datang dalam waktu dekat dan menjenguk saat situasi sudah tenang. "Ya saran kami, jangan dulu, nanti saja. Tunggu sudah enakan (situasinya)," tandas Ainul Yaqin.
Aksi penganiayaan dilakukan Mario Dandy Satriyo kepada David di wilayah Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Senin, 20 Februari 2023 malam. Berdasarkan hasil penyelidikan, Mario menganiaya David setelah mendengar AG, mendapatkan perlakuan tidak baik.iva
Editor : Redaksi