Longsor Landa Ponorogo, 5 Rumah Rusak, Kerugian Capai Puluhan Juta

PONOROGO (Realita)- Hujan deras yang mengguyur kawasan Ponorogo, Sabtu (25/03/2023) kemarin.  Membuat sejumlah wilayah dilanda bencana longsor. Bahkan sejumlah rumah warga dilaporkan rusak berat dan ringan akibat diterjang longsor. 

Dari data Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Kabupaten Ponorogo tercatat, longsor terjadi di dua Kecamatan. Yakni di Kecamatan Ngrayun dengan 4 rumah warga rusak berat, dan di Kecamatan Ngebel 1 rumah rusak ringan. 

Baca Juga: Tersangka Pembunuh Pemilik Hotel di Ngebel, Marah karena Payudaranya Dipukul Korban

" Di Desa Binade Kecamatan Ngrayun ada 3 rumah rusak berat, di Desa Baosan Lor Ngrayun 1 rumah rusak berat. Kalau di Ngebel 1 rumah rusak ringan di Desa Pupus," ujar Kalaksa BPBD Ponorogo Henry Indra Wardhana, Minggu (26/03/2023). 

Henry menambahkan, kerugian yang dialami sejumlah korban akibat rumahnya diterjang longsor mencapai Rp 75 juta. Saat ini pihaknya telah mengevakuasi korban longsor ke tempat yang aman. 

Baca Juga: Sambang Getih, Bupati Ponorogo Blusukan Kembangkan Ekonomi Desa

" Pastinya belum tahu, tapi kira-kira satu rumah itu kerugiannya bisa sampai Rp 15 juta," tambahnya. 

Pihaknya pun meminta warga untuk lebih waspada mengingat hujan deras dengan durasi lama masih terjadi hingga beberapa waktu ke depan. 

Baca Juga: Mobil Tertimpa Longsoran Batu Besar, Dua Orang Tewas

" Waspada, khususnya yang di zona rawan bencana. Untuk yang permukimanya curam bisa meninggalkan rumah ketika hujan deras datang, untuk mencari tempat aman," pungkasnya.znl

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Mayat Membusuk di Tepi Kali Gegerkan Warga

BEKASI- Penemuan mayat tanpa identitas di Kali Perumahan Bumi Anggrek, Kelurahan Karang Satria, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, pada Selasa (14/5) sore, …

Misro Dibacok Saudara Iparnya hingga Tewas

CIPAKU- Korban bernama Misro (33), warga RT 3 RW 10 Dusun Pengebonan, Desa Cipaku. Korban dibacok menggunakan senjata tajam oleh adik iparnya berinisial NA …