Aksi Protes Warga Bagedung terkait Kompensasi Sampah, Menuai Hasil

CILEGON  (Realita) - Warga Bagedung yang  protes terkait Tempat Pemprosesan Akhir (TPA) sampah Serang ke Cilegon, akhirnya menemukan jalan tengah, Rabu (18 Oktober 2023). 

Warga sebelumnya mengungkapkan ketidakpuasan mereka terhadap kompensasi yang hingga saat ini belum dipenuhi. Farel, seorang staf keuangan di kelurahan Bagedung, memastikan bahwa ada titik temu yang telah dicapai.

Baca Juga: Pj. Wali Kota Batu Gelar Pertemuan dengan Kepala Sekolah Tingkat Menengah dan SLB

 "Tentu saja, warga telah melakukan protes terkait kompensasi sampah dari Serang ke Cilegon. Warga meminta agar pengiriman sampah dihentikan jika tidak ada solusi yang diberikan,"katanya, Kamis (19/10/2023).

Baca Juga: Setiap Kecamatan Miliki TPA dan Tiap Desa/Kelurahan Ada TPS3R

Terkait dengan isu kompensasi, kata Farel,  masalah ini bisa diselesaikan dengan cepat atau mungkin akan terlaksana pada awal tahun 2024."

Pada hari yang sama, ketika wartawan menghubungi PLT Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) melalui WhatsApp, seorang staf bernama Gayuh menjelaskan bahwa TPA Bagedung hanya bertanggung jawab untuk aspek teknis saja.

Baca Juga: Hari Pertama Berkantor di TPA Tlekung, Pj Wali Kota Batu Gelar Rakor Hasilkan 4 Keputusan

"Di sini hanya berkaitan dengan aspek teknis. Untuk kebijakan terkait kompensasi, itu adalah wewenang Dinas terkait," katanya.fauzi

Editor : Redaksi

Berita Terbaru