Timnas Indonesia Sukses Imbangi Ekuador 1-1

SURABAYA  - Duel matchday pembuka Grup A Piala Dunia U-17 2023 Timnas Indonesia U-17 kontra Ekuador berakhir imbang di babak pertama. Setengah main di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (10/11/2023) malam, skor kedua tim 1-1 hinggat peluit akhir berbunyi.

Timnas Indonesia U-17 membuka rekening golnya di Piala Dunia U-17 2023 lewat aksi penyerang Arkhan Kaka pada menit ke-22.

Baca Juga: Resmi! PSSI Protes Soal Wasit Pertandingan Timnas U-23 Vs Uzbekistan

Gol berawal dari sisi kiri serangan Timnas Indonesia U-17. Penetrasi Riski Afrisal berhasil diakhiri dengan umpan silang mendatar ke depan gawang Ekuador.

Kaka yang berdiri bebas pun bisa mencocor bola ke gawang. Hal itu tidak lepas dari kesalahan kiper Ekuador, Cristhian Loor yang gagal memutus bola dari kaki Riski.

Sayang, keunggulan Timnas Indonesia U-17 hanya bertahan enam menit. Menit ke-28, umpan silang dari sisi kanan Ekuador tak bisa diantisipasi Indonesia. Allen Obando yang berdiri bebas dengan leluasa mencetak gol.

Baca Juga: Pelatih Irak Buka Suara Soal Perebutan Juara 3 Vs Indonesia

Dengan golnya tersebut, Arkhan Kaka pun mengukir namanya di buku sejarah. Penyerang Persis Solo yang baru berusia 16 tahun itu jadi pemain Indonesia pertama yang mencetak gol di ajang Piala Dunia U-17.

Bahkan, Kaka juga jadi pencetak gol pertama Timnas Indonesia di turnamen resmi FIFA. Terakhir kali dan satu-satunya Indonesia ikut Piala Dunia adalah timnas senior pada 1938 silam, dan itu pun saat masih bernama Hindia Belanda, belum Indonesia.

Sementara terkait statistik pertandingan, seperti dilansir laman FIFA, pemain nomor 10 Timnas Indonesia U-17, Ji Da Bin tercatat jadi pemain Garuda Asia paling 'rajin' sepanjang babak pertama.

Baca Juga: Kerjasama dengan MNC Group, Wali Kota Eri Cahyadi Gelar Nobar di Balai Kota Surabaya

Penyerang serba bisa blasteran Korea - Indonesia itu tercatat berlari sejauh 6,97 km sepanjang jalannya babak pertama, memuncaki daftar distance covered untuk Timnas Indonesia U-17.

Sementara itu, gelandang Figo Dennis jadi pemain yang paling 'kreatif'. Total 26 percobaan passing dilepaskan Figo, termasuk 10 di antaranya yang menembus garis pertahanan lawan.su

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Isi Angin, Ban Meledak dan 1 Tewas.

BULOH- Ban buldoser yang sedang diisi udara di tempat servis ban di Bandar Baru Sungai Buloh, Malaysia meledak hingga menyebabkan seorang pekerja meninggal …