Persebaya "Hapus" Paulo Victor

SURABAYA - Update rekap transfer pemain Persebaya Surabaya di jendela transfer paruh musim Liga 1 2023/2024.

Diketahui, Persebaya memiliki PR besar soal urusan striker.

Baca Juga: Hujan Deras di GBT, Persebaya Gagal Kalahkan PSIS Semarang

Persebaya yang memiliki tujuan menjadi juara musim ini bak tersandung dengan melempemnya striker mereka.

Ya, Paulo Victor yang digadang jadi ujung tombak Persebaya justru tak bertaji di putaran pertama musim ini.

PV-sapaan Paulo Victor hanya menyumbangkan satu gol untuk Persebaya sepanjang putaran pertama.

Padahal PV sempat gacor setelah didatangkan Persebaya pada putaran kedua musim lalu.

Sejak masuk pada pekan 15, Paulo Victor langsung menyumbangkan gol pertamanya.

Sayangnya PV tak bisa mengulangi kejayaannya dan mau tak mau harus disingkirkan.

Persebaya kini tak lagi mendaftarkan nama Paulo Victor pada situs resmi ligaindonesiabaru.com.

Nama pemain asal Brasil tersebut tak terlihat dalam skuad Persebaya di putaran kedua.

Pemain asing Persebaya yang resmi terdaftar ada enam, yakni Bruno Moreira, Yan Victor, Sho Yamamoto, Ze Valente, Song Ui-yong, dan Dusan Stevanovic.

Satu dari enam pemain tersebut dikabarkan akan dicoret satu lagi untuk mengisi striker baru.

Setelah menghapus PV, Persebaya harus mengisi slot striker murni.

Baca Juga: Kalah 3 Kali Beruntun, Persebaya Minta Uston Nawawi Melatih lagi

Sosok Paulo Henrique dikabarkan telah mengikuti tes medis dan segera dikenalkan Persebaya Surabaya.

Paulo Henrique terlihat sudah mengikuti sesi latihan bersama skuad Bajul Ijo.

Momen tersebut diunggah akun fanbase @persebayafans.27 yang memperlihatkan Paulo Henrique sudah menggunakan jersey latihan Persebaya.

Dalam postingan tersebut, Paulo Henrique dikabarkan sudah menjalani tes medis sebanyak tiga kali.

Pasalnya PH memiliki riwayat cedera yang mengerikan saat membela Persiraja pada 2021/2022 silam.

Pemain asal Brasil tersebut menepi sejak pekan delapan karena cedera hamstring.

Baca Juga: Persebaya Kalah Dua Kali Berturut-turut

Meski masih kerap dimainkan namun Paulo Henrique tak bisa segacor saat pertama didatangkan.

Henrique mencatatkan enam gol hingga pekan ketujuh, sebelum dilanda cedera.

Kini, Henrique sudah mentas di Liga Salvador bersama AD Isidro Metapan.

PH mulai bangkit dan kembali ke top performa dengan mencetak lima gol dalam sembilan caps-nya bersama ADI Metapan.

Jika Paulo Henrique masuk, maka nama Ze Valente yang dikabarkan akan dilepas Persebaya Surabaya dengan status pinjaman.

Mengingat Ze Valente masih memiliki kontrak dengan Persebaya hingga 30 Juni 2025.tri

Editor : Redaksi

Berita Terbaru