Panjat Tiang Listrik, Rohit Tersengat Listrik, Terbakar lalu Jatuh

AMBALA- Seorang pemuda nekat memanjat tiang Listrik aliran atas (over head wire) kereta api di stasiun Ambala Cantonment pada hari senin

Orang-orang yang berada di lokasi kejadian dan pegawai pos RPF yang melihat kejadian tersebut meminta pemuda tersebut untuk turun, namun pemuda tersebut mengabaikan semua orang dan menggelantung hingga tersengat listrik. Dengan dentuman yang cukup keras pemuda tersebut terjatuh di rel kereta api dalam keadaan terbakar.

Baca Juga: Pasang Kanopi, Tukang Bangunan Tersengat Litsrik dari Kabel PLN

Menurut laporan, pemuda yang terbakar itu diidentifikasi sebagai Rohit berusia 18 tahun, penduduk desa Champa di distrik Janjgir di Chhattisgarh.

Baca Juga: Amini Reaktivasi Rel KAI Slahung-Madiun, DPRD Ponorogo Sahkan Perda RTRW

Personil RPF segera memanggil tim medis dari stasiun dan membawa pemuda tersebut ke Rumah Sakit Sipil Cantonment untuk mendapatkan perawatan, dari sana dokter merujuknya ke Chandigarh PGI setelah pertolongan pertama. Dokter memberitahu bahwa seluruh tubuh Rohit terbakar. Selain patah di salah satu kaki, juga terdapat empat luka jahitan di bagian wajahnya

Baca Juga: Pekerja Kontrak Baru Kerja 3 Hari, Tewas Tersengat Listrik

Di sisi lain, banyak penumpang yang mengabadikan kejadian ini melalui ponselnya. Kini video tersebut viral menjadi di media sosial.ms

Editor : Redaksi

Berita Terbaru