MADIUN (Realita)– Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Madiun mengusung Hari Wuryanto maju calon Bupati (cabup) Madiun dalam pemilihan kepala daerah periode 2024-2029. Hal itu diungkapkan Hariwur, panggilan akrabnya, saat ditemui di rumahnya, di Perumahan Mojopurno, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun, Sabtu (13/4/2024).
Menurut Hariwur, selain karena keinginan rakyat, dorongan untuk bisa maju menjadi cabup, juga berasal dari teman-teman partai. Apalagi kebetulan dirinya merupakan kader Golkar. ’’Golkar berharap saya bisa menjalankan amanah dengan baik, dan ini juga dari aspirasi masyarakat. Mungkin dari meningkatnya perolehan kursi Golkar dalam pileg kemarin,’’ jelas Hari Wuryanto.
Baca Juga: Ratusan Warga Bakalanpule Siap Menangkan Paslon Abdul Ghofur dan Firosya Shalati di Pilkada Lamongan
Dengan majunya mantan Wakil Bupati Madiun periode 2018-2023 menjadi cabup Madiun, secara otomatis, koalisi Berkah [Bersama Kaji Ahmad-Hari] yang terdiri dari Partai Demokrat, Golkar, PKPI, dan Hanura bubar. ‘’Itu salah satu hasil komunikasi dengan temen-temen partai yang ada di daerah. Meski nanti Keputusan ada di DPP masing-masing partai,’ terangnya.
Baca Juga: Tim YES - Dirham Ajak Pilkada Lamongan tanpa Membedakan Golongan
Sementara hingga saat ini, komunikasi dengan partai lain terus dilakukan. Terakhir dengan PKB. ‘’Kita sudah melakukan komunikasi dengan PKB dan dengan sejumlah partai lainnya, kita di daerah ini hanya bisa mengusulkan. Keputusan nantinya ada pada DPP,’’ ujarnya.
Untuk sosok calon Wakil Bupati (cawabup), Hariwur akan menyerahkan sepenuhnya ke masing-masing partai pengusung. Yang terpenting, sesuai dengan harapan warga Kabupaten Madiun. Sementara rekom, hingga saat ini belum turun. Sebab, masih ada beberapa tahapan yang harus dijalani. Seperti survey personal yang akan digelar 15 April 2024 mendatang. Dan mudah-mudahan, hasil survey sesuai harapan. ‘’Kalau hasil survey sesuai, maka DPD dan DPP akan memberikan rekom,’’ tandasnya. ono
Editor : Redaksi