MADIUN (Realita) - Kota Madiun kembali tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Kali ini, peragaan busana kebaya Kartini dengan catwalk terpanjang 1.009 meter masuk dalam MURI.
Piagam penghargaan diberikan langsung oleh perwakilan MURI kepada Wali Kota Madiun, Maidi di Pahlawan Street Center (PSC), Sabtu (20/4/2024).
Baca Juga: MAKI: Integritas Anti Korupsi Maidi Tidak Perlu Diragukan Lagi
‘’Biasanya kalau memperingati Hari Kartini hanya upacara. Tahun ini kita menyongsong Hari Kartini dengan cara yang berbeda. Kita gelar peragaan busana kebaya dengan catwalk terpanjang,’’ kata Maidi
Pemkot Madiun sengaja menyemarakkan peringatan Hari Kartini dengan cara berbeda. Pun, upaya ini juga sebagai bentuk pelestarian pakaian tradisional ,serta edukasi sekaligus daya tarik wisatawan yang berkunjung ke Kota Pendekar.
‘’Ada ribuan Kartini-Kartini masa kini. Kami siapkan catwalk biar mereka bisa peragaan busana. Ini bisa menjadi tontonan masyarakat. Ini juga berkah pada pengusaha rias lokal,’’ ujarnya.
Baca Juga: Ratusan Ojol Gruduk Rumah Bacawali Madiun Maidi, Ada Apa?
Menurut orang nomer satu di Kota Madiun, event akbar serupa dengan peragaan busana tersebut memang rutin diselenggarakan Pemkot. Mengingat hanya mengandalkan sektor wisata di samping minimnya potensi sumber daya alam (SDA)-nya.
"Kondisi kita harus dinamis. Harus selalu ada perubahan dan selalu ada masyarakat (yang datang,red). Dengan begitu, kota kita bisa hidup,’’ tuturnya.
Peragaan busana kebaya kartini dengan catwalk terpanjang 1.009 meter.
Baca Juga: Cawali Madiun Maidi Komitmen Majukan UMKM
Catatan rekor MURI kali ini menjadi catatan yang berlanjut bagi Kota Madiun. Sebelumnya, Kota Madiun pernah mencatatkan diri pada rekor pemasangan sambung tuwuh terbanyak dalam event Madiun Mantu, pavingisasi di 2014 lokasi dalam 60 hari kalender, pembagian chromebook untuk siswa SD dan SMP terbanyak, dan parade jamu gendong terbanyak yang bekerja sama dengan perusahaan jamu.
‘’Alhamdulillah peragaan busana menjadi catatan rekor MURI kelima selama kepemimpinan saya," tandasnya. adv
Editor : Redaksi