BANGKOK - Satu orang tewas di dalam pesawat Singapore Airlines yang mengalami turbulensi parah dalam penerbangan dari London ke Singapura, menurut maskapai itu pada Selasa (21/5/2024).
Pesawat Boeing 777-300ER dialihkan ke Bangkok, menurut postingan di halaman Facebook Singapore Airlines. “Sejumlah orang terluka,” ungkap pernyataan maskapai tersebut, meskipun perusahaan tidak merinci berapa banyak. Dikatakan 211 penumpang dan 18 awak berada di dalam pesawat itu.
Baca Juga: Pesawat Jatuh, Wapres Malawi dan 9 Orang Lainnya Dipastikan Tewas
Penerbangan itu mendarat di Bangkok pada pukul 15:45 waktu setempat (04:45 ET) pada Selasa. “Kami bekerja sama dengan pihak berwenang setempat di Thailand untuk memberikan bantuan medis yang diperlukan, dan mengirimkan tim ke Bangkok untuk memberikan bantuan tambahan yang diperlukan,” papar perusahaan itu dalam postingannya.
Baca Juga: Pramugari Salah Pencet Tombol, Latam Airlines Terjun Bebas
“Prioritas kami adalah memberikan semua bantuan yang mungkin kepada semua penumpang dan awak pesawat,” ungkap maskapai tersebut, menyampaikan belasungkawa kepada mereka yang terkena dampak.fg
Editor : Redaksi