Kapolres Batu Blusukan Bagikan Ribuan Masker Gratis di Kawasan Pasar Besar

BATU (Realita)- Polres Batu membagikan ribuan masker gratis di kawasan Pasar Besar kota Batu. Proses pembagian pun di tempatkan sebuah mobil gerai masker gratis dari Polres Batu.

Kali ini ada sekitar 5000 masker gratis yang dibagikan kepada para pedagang dan pengunjung pasar dengan tema" Ayo Kita Laksanakan Prokes 5 M. Kegiatan ini langsung dipimpin Kapolres Batu, di dampingi PJU, dan dibantu TNI blusukan menyusuri kesetiap lapak pedagang. Sabtu (31/7/2021).

Baca Juga: Kapolres Batu Buka Festival Patrol Ramadhan Kapolda Cup Tahun 2024

Kapolres Batu, AKBP Catur Cahyono Wibowo, S.I.K., MH. mengatakan, Gerai masker gratis Polres Batu ini, merupakan program dari pemerintah pusat. Yang bertujuan guna menggiatkan masyarakat agar mereka disiplin dalam menggunakan masker. 

Baca Juga: Kapolres Batu Beri Reward sebagai Motivasi Anggota yang Berprestasi

"Bagaimana pun juga vaksin yang paling utama adalah menggunakan masker dan mematuhi protokol kesehatan ( Prokes ). Sehingga masyarakat di kota Batu dengan kesadaran tanpa harus dipaksa, dapat menumbuhkan hal tersebut di tengah masyarakat," ujar Catur.

Lebih lanjut, mantan Kasubdit Siber Ditreskrimsus Polda Jatim ini menyampaikan, Alhamdulilah untuk di kota Batu sendiri antusiasme warga dalam menggunakan masker cukup tinggi dan tertib.

Baca Juga: Polres Batu Terjunkan Personil Gabungan Siap Amankan Nataru 2024

"Harapanya dengan adanya kegiatan ini angkat Covid bisa turun dan apa yang sudah kita laksanakan baik itu, Prokes, vaksinasi, sehingga imuniti warga di kota Batu bisa terbentuk. Sehingga kegiatan ekonomi serta mobilitas masyarakat bisa pulih kembali seperti dulu," pungkas Kapolres.ton

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Wartawan Senior Salim Said Wafat

JAKARTA - Kabar duka datang dari dunia pers dan perfilman Indonesia. Wartawan senior dan tokoh perfilman Indonesia Salim Said meninggal dunia. Dilansir …