Pemkot Madiun Rencanakan Resepsi Kenegaraan HUT ke-79 RI Dibuka untuk Umum

MADIUN (Realita) – Puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) tinggal dua pekan lagi. Meski begitu, Pemkot Madiun mulai mempersiapkan jadwal hingga konsep rangkaian agenda peringatan jauh-jauh hari. Rencananya, peringatan kemerdekaan tahun ini bakal sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

‘’Saya ingin melihat seperti apa konsep yang akan disajikan nanti. Ini harus dipikirkan dari sekarang,’’ kata Penjabat (Pj) Wali Kota Madiun Eddy Supriyanto, Minggu (4/8/2024).

Baca Juga: Pertama di Indonesia, Pondok Lansia Kota Madiun Diapresiasi Provinsi

Eddy mengaku ingin peringatan HUT ke-79 RI lebih sakral dan dapat dikenang masyarakat luas. Jika tahun-tahun sebelumnya pengukuhan pasukan pengibar bendera (Paskibra) digelar di Asrama Haji Kota Madiun, tahun ini bakal digelar di rumah dinas (rumdin) Wali Kota.

‘’Kalau Pemprov Jatim itu di Grahadi, yang Paskibraka di Istana. Nah, rumdin ini kita anggap pendopo, agar pengukuhan lebih sakral,’’ terangnya.

Baca Juga: Lagi, Pj Wali Kota Madiun Salurkan Pro JKK-JKM

Selain itu, lanjut Eddy, pemkot berencana mengubah konsep resepsi kenegaraan. Semula diadakan pelepasan kendit Paskibra, kali ini ditiadakan. Itu mempertimbangkan masa bakti Paskibra hingga 1 Juni 2025 mendatang.
Kemudian, resepsi kenegaraan akan dibuka untuk umum. Sebagai bocoran, pemkot bakal mengundang artis untuk menghibur masyarakat dalam peringatan sekaligus perayaan HUT ke-79 RI tersebut.

‘’Resepsi nanti kita isi pagelaran musik dihadiri undangan dan masyarakat. Biar semua bisa menikmati,’’ jelasnya.

Dia menambahkan, rencana tersebut masih bersifat pembahasan sementara alias belum fixed. Termasuk kegiatan apel kehormatan dan renungan suci (APRS), upacara detik proklamasi, serta upacara penurunan bendera masih akan terus dibahas.

Baca Juga: Apik Tata Transportasi Publik, Pemkot Madiun Raih Penghargaan WTN

‘’HUT Kemerdekaan RI adalah momen yang sakral. Persiapan harus benar-benar matang. Selain sukses, sakralnya HUT ini sebisa mungkin juga dirasakan masyarakat demi memupuk nasionalisme masyarakat,’’ pungkasnya. adv

Editor : Redaksi

Berita Terbaru