Disatroni Perampok, Penjaga BRI Link Kena Bacok hingga Dagunya Sobek

MOROWALI (Realita)- Perampokan salah satu BRI Link terjadi diDusun 3 desa Labota, kecamatan Bahodopi, kabupaten Morowali, Rabu (25/12/2024).

Dikutip dari akun instagram soal_morowali, kronologi kejadian Pada pukul 23.00 wita sdr NA ingin menutup gerai BRI linknya yang terletak di poros jalan trans Sulawesi tiba-tiba ada seorang yang tidak dikenal dengan maksud ingin merampok NA.

Namun aksi tersebut gagal karena korban sempat berteriak sehingga terjadi pembacokan dan mengenai korban di bagian dagu. Lalu korban dilarikan ke klinik PT. IMIP oleh saksi dan warga setempat untuk mendapatkan perawatan medis.

Tempat kejadian di BRI link saat itu situasi hujan deras disertai angin kencang dan mati lampu sehingga pelaku leluasa untuk melakukan aksinya.

Sementara itu informasi yang didapat media dari sepupu korban Tika, saat ini korban dirujuk ke RSUD Morowali untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.

Tika juga mengatakan selain luka bacok dibagian dagu korban juga mengalami luka tusuk dibagian lainya, korban saat ini membutuhkan 7 kantong darah B.

Kasus ini sedang dalam penyelidikan oleh pihak kepolisian. Dihimbau kepada masyarakat untuk segera melaporkan jika memiliki informasi terkait kejadian ini dan segera melaporkan jika menemukan hal-hal yang mencurigakan terkait Pelaku kejahatan.jn

 

 

 

Editor : Redaksi

Berita Terbaru