Qari Asal Aceh Meninggal saat Baca Al-Qur'an di Pembukaan Acara Isra Miraj

BIREUEN (Realita)- Seorang qari, Tengku Hasbi bin Abdullah meninggal dunia saat melatunkan ayat suci Al-Qur'an dalam pembukaan peringatan Isra Miraj 1446 H, pada Minggu malam, 26 Januari 2025, di Masjid Geudong-Geudong, Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Aceh.

Qari yang juga imam salat rawatib itu terjatuh ketika membaca bagian akhir ayat 1 surat Al Isra. 

Mulanya, Tengku Hasbi tengah melatunkan ayat 1 surat Al Isra dengan suara nyaring dan merdu. Lelaki berusia sekitar 50-an itu tiba-tiba tubuhnya gemetar dan terjatuh ke lantai keramik Masjid.

Posisi Tengku Hasbi saat itu masi memegang mikrofon dengan sangat kuar. Almarhum terjatuh persis ketika mengulangi bacaan bagian akhir ayat 1 surat Al Isra, tepatnya pada bacaan yang artinya: "agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian dari tanda-tanda (kebesaran) Kami".

Jemaah berada di depan mimbar saat itu segera bangun untuk memberi pertolongan. Teungku Hasbi langsung dilarikan ke RSUD dr Fauziah Bireuen, Ibu kota Kabupaten Bireuen. Namun, nyawa sang qari itu tidak tertolong lagi.

Tim medis Rumah Sakit Umum dr Fauziah Bireuen menyatakan telah meninggal dunia. 

 

Untuk proses fardhu kifayah, jenazah almarhum di bawa pulang ke kediamannya kampung Geudong-Geudong, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Aceh.

Kepergian sang imam masjid itu tersebar luas ke berbagai pelosok Aceh.

"Membaca Al-Qur'an dengan tartil dan memenuhi adabnya akan mendatangkan kebaikan. Ya Allah jadikanlah Alam kubur Teungku Hasbi kebun surga," tutur Ibtisam Lutfia, hafidh santri Madrasah Ulumul Qur'an Kabupaten Pidie, Aceh, kenapa Media Indonesia, Senin, 27 Januari 2025.

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Ngebut, Mobil Tabrak Pembatas Jalan

THANH HOA (Realita)- Pengemudi menabrak pembatas jalan, apa yang terjadi selanjutnya mengejutkan semua orang. Thanh Hoa, Vietnam. Baru-baru ini, warganet …