Peletakan Batu Pertama Bedah Rumah Program Kementerian Sosial di Desa Talaga

KAB. SERANG (Realita) - Desa Talaga, Kecamatan Mancak, baru-baru ini menyelenggarakan acara peletakan batu pertama untuk proyek bedah rumah bantuan dari Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) di sembilan titik lokasi. Acara tersebut berlangsung pada Minggu, 16 Februari 2025, di Kampung Saung, RT/RW 11/5.

Hadir dalam acara tersebut Kepala Desa Talaga, Embay, bersama tokoh masyarakat setempat, penerima manfaat, pendamping dari TKSK dan PKH, serta jajaran staf pemerintah desa.

Peletakan batu pertama dilakukan secara simbolis oleh Kepala Desa Embay, yang didampingi oleh tokoh masyarakat setempat.

Kepala Desa Talaga, Embay, menjelaskan bahwa masing-masing rumah yang akan direnovasi mendapatkan bantuan material senilai Rp20 juta. Proses pembangunan rumah dilakukan secara swadaya oleh masyarakat, yang turut berperan aktif dalam program ini.

"Program renovasi 9 rumah tidak layak huni (rutilahu) ini merupakan bagian dari Bantuan Bedah Rumah Sejahtera Terpadu yang diberikan oleh Kementerian Sosial RI," kata Embay saat ditemui di lokasi acara.

Penerima manfaat program tersebut berasal dari beberapa warga di Kampung Saung, Desa Talaga, yang terdiri dari Irfan Ifandi (RT 11), Ibu Nawiyah (RT 12), Ibu Elis, Bapak Duha, Ibu Tunenah, dan Ibu Saenah (RT 13), Bapak Madanas (RT 14), Bapak Arwani (RT 15), serta Ibu Aas Asliah (RT 16).

Kepala Desa Embay berharap program ini dapat membawa manfaat besar bagi para penerima bantuan dan keluarga mereka.

"Semoga rumah-rumah ini dapat terbangun dengan baik berkat semangat gotong royong masyarakat. Kami akan terus mengawasi pelaksanaan pembangunan bersama RT agar rumah-rumah ini benar-benar terwujud," tambahnya.

Embey juga menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Sosial RI, khususnya kepada Bapak Saiful Yusuf, serta Ketua Umum SMSI Bapak Firdaus dan berbagai pilar sosial lainnya yang telah membantu dalam proses survei dan administrasi program ini.

Muslih, Kepala Rukun Tetangga (RT) 11, mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan ini.

"Alhamdulillah, warga kami sangat terbantu dengan adanya program Bedah Rumah Sejahtera Terpadu (Rutilahu) ini. Kami mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Sosial RI, Bapak Saiful Yusuf, Kepala Desa Talaga Bapak Embay, dan Ketua SMSI Bapak Firdaus yang telah memberikan bantuan ini kepada warga kami," ujar Muslih.

Salah satu penerima manfaat, Ifandi, mengungkapkan rasa terima kasihnya dengan haru.

"Sekali lagi, saya ucapkan terima kasih kepada Kementerian Sosial RI, Bapak Saiful Yusuf, Kepala Desa Talaga Bapak Embay, dan semua pihak terkait yang telah membantu keluarga kami," ungkap Ifandi.

Program ini diharapkan tidak hanya memberikan manfaat dalam bentuk perbaikan rumah, tetapi juga memperkuat semangat gotong royong dan kebersamaan di kalangan masyarakat Desa Talaga.fauzi

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Tergelincir, Mobil Tabrak Tembok Tol

BUTTERWORTH (Realita)- Seorang pria Pakistan tewas dan rekan senegaranya mengalami luka serius setelah mobil mereka tergelincir dan menabrak tembok di Gerbang …