BATU (Realita)- Polres Batu melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Semeru 2025 dalam rangka pengamanan Hari Raya Idhul Fitri 1446 H Tahun 2025 di wilayah hukum Polres Batu yang dipimpin langsung Wakapolres Batu, Kompol Danang Yudanto, Danang Yudanto, S.E., S.I.K., di Depan Batu Plaza Alun-Alun Kota Batu. Kamis (20/3/2025)
Diawali dengan pemeriksaan pasukan yang dilakukan oleh Wakapolres Batu yang didampingi Wakil Walikota Batu Heli Suyanto dan Wakil Bupati Malang Hj.Lathifah Shohib untuk melihat kesiapan pasukan gabungan yang melibatkan unsur dari, TNI-Polri, Dishub, Satpol PP, Damkar, Tagana, Ormas, Relawan dan Pelajar.
Wakapolres Batu, Kompol Danang Yudanto mengungkapkan pasukan gabungan yang diterjungkan dalam apel ini sekitar 860 orang. Pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2025 akan berjalan selama 20 hari dan diperpanjang mengikuti libur anak sekolah.
" Sasaran Operasi Ketupat Semeru 2025 adalah untuk memastikan keamanan, dan kenyamanan masyarakat dalam rangka melaksanakan arus mudik lebaran serta memastikan seluruh kegiatan peribadahan yang berlangsung baik itu ibadah puasa, Nyepi dan hari raya agama lainya agar berjalan dengan lancar," ujar Wakapolres Batu.
Lebih lanjut, Wakapolres Batu Kompol Danang Yudanto menjelaskan, ada sekitar 5 titik rawan yang sudah dipetakan dan pihaknya sudah melakukan langka preventif mau pun prehentif baik berupa meminimalisir potensi penyebab laka dengan memberikan penambahan rambu dan membuat pos-pos agar ada kejadian bisa cepat tertangani.
" Kita akan melakukan ramcek yaitu dengan langkah- langkah preventif dan prehentif baik berupa kesiapan kendaraan mau pun kesiapan dari pengemudi itu sendiri," ucapnya. (Ton)
Editor : Redaksi