Fun Run BerAKSI Tanah Bumbu Sukses Digelar, Jadi Magnet Baru Gaya Hidup Sehat di Kalsel

TANAH BUMBU (Realita)– Perhelatan perdana Fun Run BerAKSI (Be Excited Run 5K) dalam rangka Hari Jadi ke-22 Kabupaten Tanah Bumbu mencatatkan kesuksesan besar. Ratusan peserta dari berbagai wilayah di Kalimantan Selatan—termasuk Kabupaten Kotabaru dan Kota Banjarmasin—turut ambil bagian dalam ajang olahraga massal yang penuh semangat kebersamaan ini.

Event ini diinisiasi oleh komunitas pelari lokal Laron (Lari Alon-Alon) dan Karang Taruna Kabupaten Tanah Bumbu yang ingin menghadirkan pengalaman lari santai langsung di daerah sendiri.

Ketua Panitia, Misnawati, menyebut bahwa kegiatan ini menjadi uji coba untuk menakar antusiasme warga terhadap event lari yang sebelumnya hanya mereka ikuti di luar daerah.

“Biasanya kami ikut event seperti ini di Banjarmasin. Tapi ternyata saat digelar di Tanah Bumbu, pesertanya membludak. Bahkan ada yang tidak kebagian nomor karena keterbatasan logistik,” ujarnya.

Setidaknya 230 peserta dari berbagai komunitas lari—termasuk “Pura-Pura Run” Banjarmasin dan pelari-pelari Tanah Bumbu—ikut serta. Mereka menyambut hangat ajang ini sebagai kesempatan untuk berkumpul, berolahraga, dan mempererat persaudaraan.

Lebih dari sekadar olahraga, Fun Run BerAKSI menjadi ruang kolaborasi lintas komunitas dan generasi. Semangat ini diapresiasi oleh Wakil Bupati Tanah Bumbu, H. Bahsanudin, yang hadir mewakili Bupati H. Andi Rudi Latif.

“Kegiatan ini bukan hanya soal olahraga, tetapi juga tentang kolaborasi, gaya hidup sehat, dan membangun silaturahmi. Harapannya, kegiatan seperti ini bisa menjadi agenda tahunan yang ditunggu-tunggu masyarakat,” ujar Bahsanudin.

Ia juga mendorong agar kegiatan serupa bisa digelar lebih dari sekali dalam setahun, dengan nama dan format berbeda namun tetap dalam semangat kebersamaan.

Keinginan agar Fun Run BerAKSI masuk dalam kalender resmi Pemkab Tanah Bumbu juga digaungkan. Misnawati berharap adanya dukungan dari lembaga seperti KONI agar kegiatan ini bisa terus dikembangkan.

“Kami ingin kegiatan ini menjadi milik bersama, bukan hanya komunitas pelari. Semoga bisa menjadi tradisi positif di Tanah Bumbu,” tambahnya.

Senada dengan itu, Rusniansyah dari Karang Taruna Tanah Bumbu menyampaikan komitmennya untuk melakukan evaluasi dan pengembangan. “Kalau hasil evaluasinya positif, insyaAllah akan kami adakan lagi tahun depan,” ujarnya.

Kotabaru Tertarik, Open Marathon Digelar Oktober Mendatang

Sukses gelaran ini juga menginspirasi daerah tetangga. Kabupaten Kotabaru disebut tengah mempersiapkan Open Marathon pada Oktober mendatang, dengan kategori lari 5K, 10K, dan 21K. Ini menjadi bukti bahwa olahraga bisa menjadi media pemersatu lintas kabupaten dan kota.

Acara ini turut dihadiri sejumlah tokoh dan perwakilan lembaga, antara lain Pimpinan Cabang Bank Kalsel Batulicin, perwakilan PT Arutmin Site Batulicin, Kepala BPKAD Tanah Bumbu, Kapolsek Batulicin, serta para sponsor dan mitra pendukung.

Dengan semangat tinggi dan dukungan lintas sektor, Fun Run BerAKSI berhasil membuktikan bahwa olahraga bukan hanya tentang fisik—tetapi juga tentang semangat, kolaborasi, dan gaya hidup sehat yang terus tumbuh di Kalimantan Selatan.hai

Editor : Redaksi

Berita Terbaru