DEPOK (Realita) - Polres Metro Depok melaksanakan rangkaian Hari Bhayangkara ke‑79 dengan gaya hangat dan penuh kekompakan.
Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah pertandingan sepak bola persahabatan antara tim Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melawan tim dari Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Kota Depok, yang berlangsung di Lapangan Hotel Bumi Wiyata, Depok, Selasa (10/6/2025) kemarin.
Meski cuaca sempat diguyur hujan, namun semangat dan keakraban tetap terasa.
Hal menarik dari laga ini adalah kehadiran langsung para petinggi daerah di lapangan.
Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Abdul Waras, tak hanya memimpin tim namun juga aktif mencetak dua gol melalui tendangan penalti dan lesakan dari dalam kotak penalti.
Disamping itu, Wali Kota Depok, Supian Suri, turut tampil menunjukkan semangat olahraga.
Turut ambil bagian pula sejumlah pejabat utama (PJU) Polres, Kapolsek, serta sejumlah kepala dinas dari Pemerintah Kota Depok.
“Pertandingan ini bukan hanya tentang menang atau kalah, tapi membangun kekompakan antara jajaran Forkopimda dan rekan‑rekan media,” ujar Kapolres.
Pertandingan ini berlangsung intens sejak menit awal, dengan kedua tim menyerang dan menipiskan peluang.
Meski tim Forkopimda sempat memimpin, tim IJTI Depok berhasil membalikkan keadaan dan mencetak kemenangan tipis 5-4.
Wali Kota Depok, Supian Suri yang ikut bermain dalam laga tersebut menyampaikan, bahwa kegiatan seperti ini bukan sekadar seremoni.
Akan tetapi momentum untuk memupuk budaya hidup sehat dan kebersamaan antarlembaga.
“Tadi kita lihat yang nggak biasa berolahraga nafasnya ngos-ngosan, dan ke depannya kita rutinkan dua minggu sekali ya,” ujar Supian Suri.
Sementara itu, Ketua IJTI Depok, Iyungrizki, memberikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan kegiatan ini.
“Kami berterima kasih atas pertandingan ini. Di tengah kesibukan dari Pak Kapolres, Wali Kota, Dandim, dan unsur PJU serta kepala dinas, masih bisa menyempatkan berolahraga bersama kami,” tutur Iyungrizki.
Setelah laga, acara dilanjutkan dengan acara nonton bareng pertandingan Timnas Indonesia melawan Jepang, yang digelar di lokasi yang sama.
Suasana semakin semarak dengan pembagian puluhan doorprize, mulai dari peralatan olahraga, gadget, hingga merchandise. Hry
Editor : Redaksi