Anggota Kodim 1022/Tanah Bumbu Hadiri Upacara HUT Bhayangkara ke-78

TANAH BUMBU (Realita)– Anggota Kodim 1022/Tanah bumbu menghadiri Upacara Perayaan hut Bhayangkara ke - 78  di halaman Polres Tanah Bumbu, Senin (01/07/2024).

Selain dihadiri oleh Personel TNI yang berada di Wilayah Tanah Bumbu, Upacara juga dihadiri oleh Personil Polres Tanah Bumbu dan Seluruh Instansi terkait yang berada di Wilayah Tanah Bumbu.

Baca Juga: Komandan Kodim 1022/Tanah Bumbu Pimpin Upacara Gelar Korp Raport Purna Tugas Personil

Dandim 1022/Tnb Letkol Inf Boni Berdian, S.E yang diwakili w.s Kasdim 1022/Tanah Bumbu Lettu Kav Yudha Wardhana mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke - 78, semoga Polri semakin Presisi semakin maju dan semakin merakyat. Polri telah bersinergi dengan jajaran TNI guna membangun NKRI lebih maju, aman dan sejahtera serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Baca Juga: Kodim 1022/Tanah Bumbu Melaksanakan Spotting dan Sosialisasi Penerimaan Bintara PK TNI AD

"Sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat pesat, bentuk - bentuk ancaman terhadap kepentingan masyarakat, bangsa, dan negara, juga semakin kompleks. Polri harus berpacu menguasai Iptek agar tidak kalah dengan para pelaku kejahatan. Penggunaan kewenangan Polri juga harus didukung oleh perkembangan teknologi yang mutakhir.” pungkasnya.

Cilegon dalam

Dalam rangka HUT Bhayangkara ke - 78 ini, dilaksanakan Acara Syukuran dengan Simbolisasi Pemotongan Tumpeng oleh Kapolres Tanah Bumbu yang diberikan kepada Dandim 1022/Tnb Letkol Inf Boni Berdian, S.E yang diwakili w.s Kasdim 1022/Tanah Bumbu Lettu Kav Yudha Wardhana.

Baca Juga: Kodim 1022/Tanah Bumbu Bersihkan Taman Makam Pahlawan

Dirgahayu Kepolisian Negara Republik Indonesia. Polri Presisi mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas.hai

Editor : Redaksi

Berita Terbaru