Main di Grunge Boiler Room Chapter 4, Kerpus Band Rilis EP Album

SURABAYA (Realita)-   Grunge Boiler Room chapter 4, digelar di Lego Coffee, Jl. Ketintang Selatan No.95, Karah, Kec. Jambangan, Surabaya, Sabtu (19/7/2025).

Gigs kali ini terasa istimewa bagi  Kerpus Band. Pasalnya, band yang digawangi 3 cowok ini merilis Extended Play (EP) Album dengan single andalan 'Kosong'.

Band yang beranggotakan Am Haris pada Gitar Vokal,  Opet pembetot Bass dan Wiwied sebagai penggebuk drum ini, terbentuk Juli 2023.

"Di sela sela kesibukan sebagai pekerja, kami mencoba menyalurkan karya lagu sendiri dengan genre Hard rock," kata Haris.

Vokalis berambut gondrong kriwul ini mengimbuhkan, Kerpus Band terinspirasi Metallica, Nirvana dabln Pantera dalam bermusik.

Penampilan Kerpus di Grunge Boiler Room chapter 4 ini pun mendapat sambutan meriah dari audience.

"Mainnya (Kerpus) rapi, keras tapi enak didengar," puji Toni, salah satu tamu di Lego Coffee.

Diskografi:
KOSONG -EP ALBUM 2025

Tebentuk Juli 2023

Terinspirasi  Metallica, Nirvana, Pantera

Member;
Am Haris = Gitar Vokal
Opet         = Bass
Wiwied     = Drum

 

 

Editor : Redaksi

Berita Terbaru