BATU (Realita)- Setelah atlet seniornya berhasil meraih juara di Track Cikole, kini giliran atlet yunior ISSI Kota Batu berjaya dalam Test Event Porprov Jabar XIV yang dilaksanakan di Ciamis di Sirkuit BMX Cigembor, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (10/10/2021).
Vino Leo Sentot Trihadmojo dan Rahma Alya Putri Nugroho dua pembalap cilik Kota Batu yang menjadi jawara dan berhasil merebut juara 1. Yang mana, Vino menjuarai kelas Chalenge Boy 11-12 (2010-2009) dan Rahma Jawara kelas Chalenge Girl 11-12 (2010-2009).
Baca Juga: Untuk Menjaga Imunitas Tubuh, Danlanal Ajak Prajurit TNI-AL Naik Sepeda
Di luar dugaan dua pembalap dari Afos Katana Family (AKF) ini semakin menancapkan image bahwa Kota Batu adalah gudangnya atlet balap.
Ketua Ikatan Sports Sepeda Indonesia (ISSI) Kota Batu, Nia Hapsari mengucapkan selamat atas kemenangan dua pembalap cilik ini.
“Selamat atas kemenangan atlet BMX Kota Batu di bawah naungan Afos Katana Family di Kejurprov Ciamis. Ini merupakan sebuah prestasi yang membanggakan dan menjadikan motivasi bagi ISSI tentunya bersinergi dengan club, wali rider, dan stake holder lainnya untuk dapat mencetak semakin banyak atlet bersepeda berprestasi dari Kota Batu,” kata Nia.
Baca Juga: Atlet BMX Kota Batu Sabet 14 Trophy Dan 1 Trophy Juara Umum
Menurutnya, kejuaraan ini merupakan pemanasan menuju Porprov Jatim yang akan dilaksanakan tahun 2022 mendatang.
“Kami mohon doanya kedepan masih banyak kejuaraan-kejuaraan tingkat regional dan nasional yang akan diikuti oleh rider- rider kota Batu. Semoga lancar dan bisa meraih hasil yang terbaik. Paling dekat Kejurprov di Magetan untk DH dan XC, kemudian Kejurnas di Garut disusul kemudian di Banyuwangi dan Lombok,” ujar Nia.
Baca Juga: Wali Kota Batu Serahkan Piagam Dan Tutup Kompetisi Balap Sepeda Gunung Panderman
AKF memanfaatkan kesempatan ini dengan mengirimkan atletnya untuk mengasah kemampuan atlet, sekaligus sebagai pemanasan untuk mengikuti Porprov Jatim yang akan dilaksanakan tahun depan. Ada 8 atlet yang ikut serta, yakni dua putri dan enam putra.
Mereka adalah, Rahma Alya Putri Nugroho, Teuku Satria Rhevaleo, Dika Ramdhani, Austin Jovian Winanta, Zammawati Marca Winata, Dewa Shaka Ibrahim, Vino Leo Sentot Trihadmojo dan Azzam Dzaki Firdaus.ton
Editor : Redaksi