Aksi Unjuk Rasa Buruh Tuntut UMP Tahun 2022 Naik, Dibarengi Vaksinasi

SURABAYA (Realita)- Ratusan buruh dari berbagai  federasi pekerja memadati Kantor Gubenur Jawa Timur yang berlokasi di Jl. Pahlawan Surabaya, Selasa siang (26/10/2021). Mereka melakukan aksi unjuk rasa guna menuntut Kenaikan Upah Minimum Propinsi (UMP)  tahun 2022.

Doni Arianto selaku koordinator Lapangan dari Aksi unjuk rasa yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Jatim menyampaikan tuntutan kenaikan akan UMP setidaknya tujuh persen. 

"Kami menuntut kenaikan Upah Minimum Jawa Timur tahun 2022 tujuh persen. Berlaku juga untuk semuanya, UMK, UMP maupun UMSK," jelas Doni

Doni menambahkan, bahkan untuk UMSK 2021 di Mojokerto sampai sekarang belum disahkan oleh Gubenur.

"Tahunnya sudah mau habis, UMSK masih belum disahkan," urainya.

Dia mengatakan bahwa perwakilan burih sudah ditemui oleh perwakilan pejabat Pemprov Jatim, namun menurutnya masih belum ada kejelasan atau progres mengenai pembahasan UMP 2022 dari Gubenur Jawa Timur. 

Di tengah aksi unjuk rasa tersebut, Polrestabes Surabaya mendatangkan Mobil Vaksinasi untuk para unjuk rasa maupun masyrakat umum. Hal tersebut dimanfaatkan oleh para  pendemo yang ingin melakukan Vaksinasi dosis pertama maupun dosis kedua. Unjuk rasa yang berlangsung dari pukul 12.00 ini berjalan dengan lancar dan tetap mematuhi protokol kesehatan.Ria

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Tergelincir, Mobil Tabrak Tembok Tol

BUTTERWORTH (Realita)- Seorang pria Pakistan tewas dan rekan senegaranya mengalami luka serius setelah mobil mereka tergelincir dan menabrak tembok di Gerbang …