Ronaldo Bakal Punya Anak Kembar dari Pasangan Kumpul Kebonya

MANCHESTER - Cristiano Ronaldo membawa kabar bahagia. Bintang Manchester United itu mengumumkan bahwa Georgina Rodriguez tengah hamil anak kembar.

Ronaldo membagikan kabar bahagia itu lewat akun media sosialnya. Foto yang diunggah menunjukkan Ronaldo yang berbaring bersama Georgina sedang memegang foto sonogram.

"Dengan gembira mengumumkan kami menantikan anak kembar. Hati kami dipenuhi cinta - kami tidak sabar bertemu kalian," Ronaldo menulis di akun Instagram-nya yang diunggah Kamis (28/10/2021) waktu setempat.

Ronaldo juga membagikan foto dirinya sedang berendam bersama keempat anaknya. Pengumuman itu berarti Ronaldo akan jadi ayah dari enam anak.

Ronaldo dan Georgina sudah menjalin hubungan sejak November 2016, saat bintang asal Portugal itu masih merumput di Real Madrid. Ronaldo kepincut Georgina yang kala itu masih berprofesi sebagai penjaga toko. 

Georgina sudah memberikan seorang putri buat Ronaldo, yakni Alana Martina, yang lahir pada November 2017. Wanita asal Argentina itu juga mengurus tiga anak Ronaldo yakni Cristiano Ronaldo Jr dan si kembar, Eva dan Mateo.Sayangnya hingga saat ini belum ada kejelasan, kapan Ronaldo akan menikahi Georgina.ins

 

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Natalia Loewe Tetap Setia Alisson Becker

LIVERPOOL (Realita)- Kiper Liverpool, Alisson Becker, memiliki seorang istri rupawan bernama Natalia Loewe. Kecantikan luar dalam membuat Alisson tak ragu …

Pupuk Subsidi di Jombang, Ruwet

JOMBANG - Sektor pertanian Kabupaten Jombang kembali dihantam persoalan klasik yang seolah menjadi siklus tahunan tanpa solusi permanen.  Distribusi pupuk …