BOJONEGORO (Realita) - Rumah Sakit Aisyiyah Bojonegoro telah menerima hadiah Paritrana Award Jatim 2021. Hadiah berupa 1 unit sepeda motor Honda Revo tersebut diserahkan langsung oleh Kepala BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Bojonegoro, Kamis (30/12/2021).
Kepala BPJAMSOSTEK Bojonegoro, Iman M Amin, mengatakan, RS Aisyiyah Bojonegoro berhasil meraih Juara 3 Paritrana Award Jatim 2021 Kategori Perusahaan Skala Menengah. Atas keberhasilan itu, RS Aisyiyah mendapat Piala dan Piagam Penghargaan yang diserahkan Plh. Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Heru Tjahjono dan Deputi Direktur Wilayah BPJAMSOSTEK Jawa Timur Deny Yusyulian pada Selasa (14/12/2021) lalu, serta hadiah sepeda motor yang diserahkan hari ini.
Baca Juga: BPJAMSOSTEK dan KONI Kabupaten Pasuruan Bersinergi Melindungi Atlit
Iman menjelaskan, Paritrana Award merupakan ajang penghargaan buat Pemerintah Daerah dan lembaga atau badan usaha yang memiliki komitmen atas pelaksanaan program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan. Selain dilaksanakan di tingkat nasional oleh Pemerintah dan BPJAMSOSTEK Pusat, juga diselenggarakan untuk tingkat daerah Provinsi Jawa Timur oleh Pemprov Jatim bersama Kanwil BPJAMSOSTEK Jatim.
Di tingkat nasional, Paritrana Award 2021 saat ini sedang dalam tahap pemberkasan untuk mencari kandidat juara dengan 5 kategori, yakni Kategori Pemerintah Daerah Provinsi, Kategori Pemerintah Kabupaten/Kota, Kategori Perusahaan Besar, Kategori Perusahaan Menengah, dan Kategori Usaha Kecil Mikro.
Sedangkan untuk Paritrana Award Jatim 2021 ada 4 kategori, yakni Kategori Pemerintah Kabupaten/Kota, Kategori Perusahaan Besar, Kategori Perusahaan Menengah, dan Kategori Usaha Kecil Mikro, yang hasil sekaligus penganugrahan penghargaannya telah dilaksanakan di Surabaya pada 14 Desember 2021 lalu.
Di ajang Paritrana Award Jatim 2021, Bojonegoro satu-satunya daerah yang berhasil meraih 2 gelar, kendati keduanya belum Juara 1. Selain RS Aisyiyah sebagai Juara 3 Kategori Perusahaan Skala Menengah, satunya lagi Usaha Penggergajian Kayu Gemilang sebagai Juara 3 Kategori Usaha Kecil Mikro.
Iman menegaskan, kendati Juara 3 di ajang Paritrana Award Jatim 2021, RS Aisyiyah Bojonegoro tetap diajukan sebagai peserta Paritrana Award tingkat Nasional. Dan Iman optimis, rumah sakit yang telah mendaftarkan seluruh pekerjanya ke program lengkap BPJS Ketenagakerjaan ini memiliki peluang juara nasional.
Baca Juga: Sinergitas BPJS Ketenagakerjaan Pasuruan-APINDO Tingkatkan Cakupan Kepesertaan
"Harapan kami komitmen-komitmen yang disampaikan di ajang penilaian Paritrana Award tingkat provinsi terlaksanakan dengan baik dan dapat menambah point di penilaian tingkat nasional, sehingga RS Aisyiyah Bojonegoro berhasil meraih juara di Paritrana Award 2021 Nasional," ujar Iman.
Menurutnya, untuk kategori perusahaan skala menengah, RS Aisyiyah Bojonegoro memiliki peluang juara nasional. Komitmennya atas pelaksanaan program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan cukup bagus. Rumah Sakit ini telah mendaftarkan seluruh pekerjanya ke program lengkap BPJS Ketenagakerjaan, yakni Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Hari Tua (JHT), dan Jaminan Pensiun (JP).
Selain itu, RS Aisyiyah juga sangat patuh dan tertib adminitrasi. Upah yang dilaporkan sesuai yang diterimakan pada pekerja, dan pembayaran iuran BPJAMSOSTEK juga selalu tertib pada bulan berjalan.
Baca Juga: Sinergi Pemprov Jatim dan BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Coverage Kepesertaan
Tidak hanya itu, managemen rumah sakit ini juga transparan, selalu menyarankan tenaga kerjanya untuk mengecek kepesertaan BPJAMSOSTEK mereka melalui aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) agar mengetahui status kepesertaan dan jumlah saldo masing-masing.
Bahkan, sebagaimana ditambahkan oleh Kabid Kepesertaan BPJAMSOSTEK Bojonegoro Setyoningsih, RS Aisyiyah juga berkomitmen menyalurkan dana CSR-nya untuk membantu perlindungan 2000 pekerja rentan di Bojonegoro melalui program Gerakan Nasional Peduli Perlindungan Pekerja Rentan (GN Lingkaran) BPJAMSOSTEK.
"Harapan kami RS Aisyiyah Bojonegoro juara Paritrana Award tingkat nasional," tandas Nuning - panggilan akrab Setyoningsih.gan
Editor : Redaksi