Hadir di Persidangan Perdana, Terdakwa JE Tak Kenakan Baju Tahanan, Komnas PA Kecewa

KOTA MALANG (Realita)- JE, terdakwa kasus kekerasan seksual terhadap puluhan murid Sekolah Menengah Atas (SMA) Selamat Pagi Indonesia (SPI) Kota Batu hadir dalam sidang perdananya yang digelar di Pengadilan Negeri (PN) Klas I Malang, Jl Ahmad Yani Kota Malang, Rabu (16/02/2022). 

Dalam persidangan dengan agenda pembacaan dakwaan Jaksa Penuntut Umum (JPU) dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Batu itu, terdakwa JE nampak tidak menggunakan rompi tahanan. Bahkan, JE seusai menjalani persidangan tidak diangkut menggunakan mobil tahanan kejaksaan, namun menggunakan mobil pribadi. 

Baca Juga: Belum Ada Perkembangan Terkait Laporan Kasus Dugaan Pencabulan Oknum DPRD Depok

Melihat hal itu, Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak  (Komnas PA) Arist Merdeka Sirait mengatakan sangat kecewa.

Seharusnya, kata Arist, kalau berkas dinyatakan lengkap, dilakukan penahanan terhadap JE. Pasalnya, berkas dari Polda Jawa Timur sudah dinyatakan lengkap, sehingga diserahkan ke Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Timur, selanjutnya diserahkan ke Pengadilan Negeri Kota Malang. 

Baca Juga: Tukang Sampah Perkosa Siswi SMP yang Sedang Sakit, Pelaku Dihajar Massa

"Kalau berkas perkaranya sudah lengkap dan dinyatakan P21, seharusnya JE sudah ditahan. Ada apa ini?," ujarnya.

Cilegon dalam

Ia menilai ada perlakuan istimewa terhadap terdakwa JE. Seharusnya JE sudah mengenakan baju tahanan.

Baca Juga: LBH Megachile Dorsata Desak Polisi Amankan Pria Tua yang Cabuli Anak SD Umur 8 Tahun

Sementara, juru Bicara Pengadilan Negeri Malang, Mohammad Indarto mengatakan, terkait dengan penahanan terdakwa JE sepenuhnya merupakan kewenangan dari majelis hakim. 

"Ada sejumlah pertimbangan untuk dilakukan penahanan terhadap seseorang. dengan tidak ditahannya terdakwa JE, hal itu merupakan kewenangan sepenuhnya dari majelis hakim dan tidak bisa diintervensi oleh siapapun," ujarnya.ton/mad

Editor : Redaksi

Berita Terbaru