Diperbaiki, Mini Bus UNIDA Gontor Ponorogo Terbakar

PONOROGO (Realita)- Warga Kelurahan Kadipaten Kecamatan Ponorogo geger, ini setelah sebuah Mini Bus milik Universitas Darusalam (UNIDA) Gontor Ponorogo yang terparkir di bengkel  Cepuk AC terbakar hebat, Senin (28/03/2022) 

Besarnya api tak hanya membakar seluruh badan bus dan isinya, bahkan besarnya api hingga merembet sebuah ruko yang berada tepat disamping bus. Beruntung api berhasil dipadamkan sebelum melahap Ruko, setelah dua unit mobil Damkar milik Pemkab langsung terjun kelokasi.

Baca Juga: 6 Unit Rumah di Jalan Puncak Sekuning Palembang Dilalap Api, 1 Tewas Terpanggang Dalam WC

Pemilik bengkel Cepuk AC Keniten, Udi Mashuri (40) warga Kelurahan Setono Kecamatan Jenangan mengatakan, sebelum kejadian, bus UNIDA ini kemarin (Minggu,28/03/2022) sempat dibawa ke Tulungagung, disana mini bus berwarna kuning gading ini sempat mengalami masalah kelistrikan pada AC nya.

Pihak UNIDA pun sempat memperbaikinya di Tulungagung namun tidak selesai, dan hari ini dibawa ke Bengkel Cepuk untuk diperbaiki. Saat diperbaiki itulah, tiba-tiba muncul kepulan asap dan api yang cepat membesar di bagian belakang bus, akibat minimnya air untuk pemadaman, api cepat membesar dan membakar seluruh body luar dan isi bus.

" Ada masalah pada switch AC nya, putus. Kita perbaiki di bagian samping, tiba-tiba muncul asap dan api dari belakang. Karena besar kita siram ndak nutut, dan terbakar ini," ujar Udi. 

Baca Juga: Gedung Bertingkat Dilalap Api, 4 Orang Tewas

Udi mengaku, mini bus ini datang dibengkelnya pada pukul 14.00 siang, dan pukul 16.00 sore terbakar saat perbaikan sekitar satu jam. 

" Datang kesini pulul 14.00 siang dengan keluhan AC konslet. Kemungkinan terjadi konslet dibagian belakang sehingga terbakar ini," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Satpol-PP dan Damkar Ponorogo, Lilik Slamet Raharjo mengatakan, pemicu kebakaran adalah konsleting listrik, sementara kerugian ditaksir lebih dari Rp 200 juta. 

Baca Juga: Rumah Milik Mat Junaidi di Pagelaran Pringsewu, Dilalap Api

Mini bus milik UNIDA Gontor yang terbakar hebat saat diperbaiki.Mini bus milik UNIDA Gontor yang terbakar hebat saat diperbaiki.

" Dua unit mobil damkar kita turunkan, dan berhasil madamkan api 5 menit kemudian. Dari informasi memang akibat konsleting listrik pada AC bus. Untuk kerugian lebih dari Rp 200 juta," pungkasnya.znl

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Disrempet Kereta, Pelajar SMK Meninggal

OKU- Seorang pelajar Kelas XI jurusan pemasaran SMKN 1 OKU tewas terserempet Kereta Api jenis Babaranjang dan Kereta Api Ekspres di Jalur Hulu – Hilir …