Ditembak 3 Kali, Perut Kucing Ini Membesar sampai Kesulitan Jalan

CIBUBUR- Seekor kucing di Cibubur viral di Tik Tok karena kondisi perutnya yang membesar tidak wajar. Banyak yang mengira kucing tersebut hamil, namun faktanya justru miris dan amat menyedihkan. 

Setelah dilakukan rontgen ternyata terdapat 3 peluru tembakan angin di perutnya. Hal itulah yang menyebabkan infeksi sehingga membuat perut sang kucing dipenuhi cairan dan nanah serta membesar.

Tim "Rumah singgah clow" melakukan penyelamatan terhadap kucing tersebut. Kucing itu kini telah menjalani operasi penyedotan cairan di perut dan pengangkatan 3 peluru. Kini kondisinya sedang dalam perawatan pasca operasi.tik

Editor : Redaksi

Berita Terbaru