Secara Aklamasi, Ketua PPNI Sidoarjo Resmi Dijabat H.Umar Faruk

SIDOARJO (Realita)-Dewan Pengurus Daerah Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPD PPNI) Kabupaten Sidoarjo menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke - VI pada 8 Mei 2022 di Fave Hotel Sidoarjo. 

Agenda musda ini dilakukan untuk pemilihan sekaligus Pelantikan Ketua DPD Terpilih, dimana pelaksanaannya dihadiri oleh DPRD Kabupaten Sidoarjo yang diwakili oleh Bpk H Pujiono S.Kep.Ns dari komisi A dan juga Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo drg. Syaf Satriawarman, Sp.Pros yang membuka acara Musda VI DPD PPNI Kabupaten Sidoarjo. 

Baca Juga: PPNI DPD Sidoarjo Gandeng RS Arafah Anwar Medika, Gelar Edukasi dan Vaksinasi Booster

Ketua DPD PPNI periode 2022 -2027 terpilih adalah  H. Umar Faruk S.Kep.Ns, M.Kep. Dia terpilih secara aklamasi setelah mengumpulkan suara sebanyak 100% yaitu 26 suara dari 26 DPK (Dewan Pengurus Komisariat) se-Kabupaten Sidoarjo. 

Kemenangan mutlak ini seiring dengan kinerja beliau yang sangat baik sejak jabatan sebelumnya sebagai sekretaris DPD PPNI Kabupaten Sidoarjo yang terkenal loyal terhadap organisasi " umar adalah sekretaris yg sangat loyal selama ini,selalu membantu kesulitan kesulitan yang dialami oleh anggota - anggota yang ada di DPK" kata Agus Setia Budi selaku Ketua DPK PPNI RSU ANWAR MEDIKA kepada wartawan.

Baca Juga: Wali Kota Buka Musda V PPNI Tingkat Kota Batu dan Beri Apresiasi para Perawat

Momentum pelantikan Umar Faruk sebagai Ketua DPD PPNI Kabupaten Sidoarjo Terpilih periode 2022-2027 langsung dipimpin oleh Ketua DPW PPNI Provinsi Jawa Timur Prof Dr H Nursalam M Nurs (Hons).

Cilegon dalam

Serta dilakukan prosesi penyerahan tongkat kepemimpinan dari Ketua sebelumnya yakni bpk H. Hariyanto S.Kep.Ns kepada Ketua Terpilih Umar Faruk S.Kep.Ns, M.kep

Baca Juga: Diduga Tanpa Izin, Perawat di Malang Buka Praktik di Rumah, Tarifnya Capai Rp200 Ribu

Dalam pidatonya Umar faruk mengajak semua anggota untuk membesarkan PPNI sidoarjo agar lebih bermartabat serta berharap masukan masukan yang membangun dari semua peserta yang hadir di acara MUSDA VI tersebut.jn

Editor : Redaksi

Berita Terbaru