Peringatan HUT Ke-77 PGRI

Wali Kota dan Wakil Walikota Batu Diberi Cindera Kasih Berupa Lukisan

BATU (Realita)- Ratusan Guru se-Kota Batu menghadiri Peringatan HUT ke-77 PGRI yang dikemas dengan tasyakuran, yang  dihadiri Wali Kota Batu dan Wakil Walikota  di Pusat Oleh-Oleh & Resto Kendedes Kota Batu, Selasa (20/12/2022)

Dalam kesempatan ini perwakilan PGRI Kota Batu memberikan cindera kasih kepada Wali Kota dan Wakil Walikota Batu menjelang purna tugas berupa dua buah lukisan sebagai bentuk kenang-kenangan dan ucapan terima kasih atas perhatianya terhadap dunia pendidikan selama ia memimpin Kota Batu.

Baca Juga: Gema Sholawat, Tandai HUT ke-73 IGTKI-PGRI di Kota Madiun

Saat ditemui awak media Sekertaris PGRI Kota Batu, Budi Prasetiyo mengatakan, selama kepemimpinan Hj. Dewanti Rumpoko dan Punjul Santoso mempimpin Kota Batu perhatiannya terhadap dunia pendidikan sangat bagus. Hal ini terbukti dengan adanya peningkatan kopetensi guru melalui Dinas Pendidikan banyak program- program pelatihan dan pengembangan yang sudah dilakukan.

"Juga dari sisi penganggaran pusda juga sudah diberikan termasuk komitmen terhadap program sekolah penggerak sangat bagus dan intinya perhatian terhadap dunia pendidikan kami menilainya sangat bagus. Kami berharap kepada penggantinya nanti juga sama lebih perhatian terhadap dunia pendidikan kalau bisa lebih baik lagi," harap Budi

Baca Juga: Pj Wali Kota Batu Apresiasi Peluncuran Inovasi Publik Kelurahan Sisir

Budi Prasetyo menambahkan, kepada Pj yang terpilih nanti kedepan bisa semakin mengawal komitmen guru, kopetensi guru, martabat guru dan kesejahteraan. Pihaknya juga meminta kepada penggantinya untuk lebih bisa menguatkan dari sisi SDM dan memberikan roward kepada guru yang berprestasi. 

Cilegon dalam

Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada para bapak/ibu PGRI. Ia menilai, guru adalah salah satu penentu regenerasi bangsa yang membentuk generasi sekarang. 

Baca Juga: Hj. Dewanti Rumpoko Launching SSD

"Saya berharap dengan bimbingan dari bapak ibu guru, anak-anak dari Kota Batu ini mempunyai prestasi, kreatifitas dan inovasi untuk di tunjukkan,” kata Wali Kota.

Di akhir acara Wali Kota Batu menyerahkan sertifikat penghargaan kepada guru kota Batu yang berprestasi dalam bidang seni dan olahraga.ton

Editor : Redaksi

Berita Terbaru