MUARA ENIM (Realita) - Penerimaan pegawai baru di Lingkungan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Lematang Enim diduga sarat akan Nepotisme. Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu narasumber kepada media ini, Selasa (14/2/2023).
Berdasarkan data dihimpun oleh media ini dalam penerimaan rekrutmen pegawai baru di PDAM Lematang Enim pada Tahun anggaran 2022 sebanyak 50 pegawai yang diterima. Namun kendati demikian, dalam rekrutmen pegawai baru di Lingkungan PDAM Lematang Enim sangat di sesalkan oleh salah satu orang tua narasumber kepada media ini. Karena, disinyalir adanya dugaan dalam penerimaan tersebut hanya mengakomodir sistem kekerabatan dari pihak jajaran Direksi PDAM Lematang Enim saja.
Baca Juga: Hibah Air Minum MBR 52%, PUDAM Ponorogo Turunkan Harga Pendaftaran Jadi Rp57 Ribu
" Ya, Dek, kebanyak yang lolos masuk test pegawai baru di PDAM Lematang Enim pada kemarin (red) itu, rata-rata kebanyakan hanya dari kekerabatan dari jajaran Direksi PDAM Lematang saja. Dan kami selaku orang tua, tentunya kami sangat menyayangkan hal ini, atas ketidak fair'an dalam rekrutmen pegawai di Lingkungan PDAM Lematang Enim ini," ujar orang tua dari narasumber yang enggan di sebutkan namanya.
Lanjutnya, ia menerangkan dalam penerimaan pegawai baru di PDAM Lematang Enim pada tahun anggaran 2022 kemarin sangat mencolok sekali dugaan nepotismenya. Karena menurutnya, padahal anak nya sudah 5 tahun mengabdi bekerja sebagai pegawai tidak tetap di sana, namun tidak kunjung menjadi prioritas dalam kebijakan pengangkatan pegawai baru.
" Ya, sedangkan yang diterima kemarin itu (red) rata- rata kebanyakan dari titipan keluarga jajaran Direksi semua. Yang notabene nya di terima mereka bekerja di di bawah 1 tahun, bahkan ada yang 2 bulan bekerja sudah diangkat. Kami harap, kepada Pak Bupati Muaraenim untuk segera melakukan tindakan kepada jajaran Direksi PDAM ini, karena Perusahaan PDAM bukan lah perusahaan dinasty ke keluargaan yang seyogya harus mengutamakan skill ," terangnya.
Baca Juga: Warga Depok Sambut Antusias Layanan Mobil Keliling PDAM Tirta Asasta
Sementara itu, Humas PDAM Lematang Enim Jhoni saat dikonfirmasi membenarkan ada penerimaan pegawai baru di PDAM Lematang Enim. Namun, kendati demikian, ia membantah adanya perihal dugaan Nepotisme dalam rekrutmen pegawai baru di lingkungan PDAM Muaraenim.
" Kalau sistem penerimaan rekrutmen pegawai di lingkungan PDAM Lematang Enim kemarin (red), kita libatkan pihak ketiga kan dalam seleksi rekrutmen penerimaannya. Jadi, kita tidak tahu secara detail bagai mana sistem seleksi penerimaannya. Karena kami bukan pihak penyelenggara dalam uji test seleksi penerimaan pegawai baru di Lingkungan PDAM Lematang Enim," bebernya.
Baca Juga: Mempererat Tali Persaudaraan, Mitra Kamtibmas Depok Menggelar Halal Bi Halal
Lanjut Jhoni, dalam penerimaan kuota pegawai baru di lingkungan PDAM Lematang Enim pada tahun anggaran 2022 sebanyak 65 pegawai yang diterima. Dimana dalam seleksi penerimaan tersebut diselenggarakan di Balitek Sriwijaya Palembang. Di antaranya yang lolos yaitu terdiri dari lulusan SD satu orang, SMP dua orang, SMA/SMK tiga puluh lima orang, Diploma 3 tiga orang, Diploma 4 dua orang dan selebihnya sarjana S1 Teknik dan sarjana S1 secara umum.
" Ya, untuk 65 pagawai yang diterima ini akan kita tempatkan sesuai dengan bidang nya masing-masing. Dan rekrutmen pegawai kamarin di lakukan di Balitek Sriwijaya, bukan kita yang melakukan seleksi nya penerima nya," pungkasnya.per
Editor : Redaksi