Nekat Mencuri di Toko BUMDes, Dua Warga Sumenep Diciduk Polisi

SUMENEP (Realita)- Dua warga Sumenep, Jawa Timur ditangkap Kepolisian Resort (Polres) setempat lantaran ketahuan mencuri di toko Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Parsanga, Kecamatan Kota.

Keduanya bernama Ahmad Riki Ashari, warga Kelurahan Bangselok, Kecamatan Kota dan Furqon Purnomo, warga Desa Pamolokan, Kecamatan Kota, Sumenep.

Baca Juga: Thomas Michael Leon Lamury Hadjon Diadili Perkara Pencurian Atas Laporan Tantenya

"Pencurian terjadi dua kali pada Minggu, 21 Mei 2023. pertama sekira pukul 09.30 dan yang kedua sekira pukul 16.30 WIB," ujar Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti melalui rilisnya, Senin, (22/5/2023).

Widiarti menjelaskan, kedua kawanan pencuri tersebut tertangkap tangan kedapatan berada di dalam toko BUMDes Camar saat sedang mencuri barang berupa bermacam merek rokok dan uang.

Baca Juga: Agen BRIlink Disatroni Maling, Penjaganya Dipukul Pelaku

"Keduanya langsung dibawa ke Polsek Kota Sumenep guna proses hukum lebih lanjut," jelasnya.

Cilegon dalam

Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti berupa monitor + CPU, uang koin pecahan 1000 sebesar Rp793 ribu, bermacam merek rokok, dan kunci duplikat/palsu.

Baca Juga: Terlilit Hutang Lalu Curi Perhiasan, IRT di Jembrana Kini Mendekam di Tahanan

"Akibat perbuatannya, keduanya dijerat dengan Pasal 363 ayat (1) ke 3e, 4e, 5e KUHP,” tandasnya.haz

Editor : Redaksi

Berita Terbaru