Mobil Tabrak Truk Tangki, Dua Orang Tewas Terbakar

PINDOVAL- Dua orang tewas hangus terbakar dalam kecelakaan yang tragis, Selasa sore (4), di jalan BR-135, dekat desa Pindoval, di kota Miranda do Norte, 124 km dari São Luís, Brasil.

Baca Juga: Truk Tabrak Pohon dan Warung di Jalintim KM 32

Menurut keterangan kepolisian, sekitar pukul 15.30, di jalan raya km 117, terjadi sebuah tabrakan antara mobil sedan Astra HB 4P Advantage, beige, plat Itapecuru Mirim/MA, dan sebuah truk tangki. Kemudian setelah tabrakan itu, kendaraan terbakar.

Korban yang tewas diidentifikasi sebagai Jailson Fonseca Machado, 40, dan Sandra Madalena Frazão Machado, 54.

Pengemudi truk itu diidentifikasi sebagai Raimundo Rodrigues da Silva yang berusia 42 tahun. Dia melarikan diri dari tempat kejadian setelah tabrakan itu karena menghindari amukan dari orang-orang yang menyaksikan kecelakaan itu.

Namun dia menyerahkan diri ke pihak kepolisian guna memberikan semua informasi yang diperlukan untuk penyelidikan

Sesampainya di lokasi, tim Dinas Pemadam Kebakaran memastikan bahwa mobil tersebut telah habis dilalap api dan dua orang korban yang berada di dalam kendaraan telah hangus terbakar

Menurut penyelidikan awal dari kepolisian, pengemudi truk tangki keluar jalur ke arah yang berlawanan dan ada kecurigaan bahwa dia tertidur di belakang kemudi, beberapa saat sebelum tabrakan.tr

Baca Juga: Kendaraan Umum vs Truk Trailer Tabrakan, Lima Orang Tewas di Tempat

Editor : Redaksi

Berita Terbaru