Tiga Kapolres se-Malang Raya, Wali Kota Batu Apresiasi Para Donatur

BATU (Realita)- Juragan 99 dan Yayasan Budha Tzu Chi beserta para donatur di Malang Raya menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) berupa ribuan paket sembako dan masker, bagi warga terdampak pandemi Covid -19 dan PPKM Darurat.

Penyerahan Bansos tersebut di hadiri oleh tiga Kapolres se Malang Raya dan Wali kota Batu. Bertempat di halaman Mapolres Batu, Sabtu (24/7/2021)

Baca Juga: Polres Batu Gelar Patroli Skala Besar Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI

Bantuan Sosial (Bansos) ini nantinya akan menyasar kepada masyarakat yang terdampak dari pemberlakuan PPKM Darurat Darurat termasuk, para Pedagang Kaki lima  (PKL), Pemulung, Karyawan yang di PHK, Tukang parkir, Ojek dan warga yang melaksanakan isolasi mandiri  karena terpapar Covid-19. 

Bansos tersebut diantaranya dari, pengusaha Juragan 99 peduli NKRI sebanyak 5000 paket sembako, Yayasan Budha Tzu Chi 1500 paket sembako. Sedangkan dari Polres Batu 7.500 paket sembako, Polresta Malang Kota 10.000 paket sembako, dan Polres Malang sebanyak 7.500 paket sembako.

Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermato, S.I.K.,M.I.K menyampaikan, apresiasinya kepada orang orang hebat yang peduli pada kondisi saat ini khusus di Malang Raya. 

"Termasuk ada Juragan 99, Ms Glow dan Yayasan Budha Tzu Chi yang saat ini membantu meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 dan PPKM Darurat level empat." ungkapnya 

Menurut Kapolresta Malang Kota, Bansos tersebut akan didistribusikan kepada rekan Babinsa, Bhabinkamtibmas, lurah dan kepala desa yang mengetahui kebutuhan tingkat mikro di daerah masing-masing,” kata Buher.

Baca Juga: Kapolres Batu Sampaikan Jumat Curhat Wadah Tampung Keluhan dan Saran Warga

"Saya berharap bantuan yang diberikan dari pemerintah, donatur, penyaluranya harus bermangfaat dan tepat sasaran kepada masyarakat yang terdampak, ini yang harus diutamakan," tegasnya.

Cilegon dalam

“Dalam pendistribusiannya harus diatur regulasinya, pada saat penerimaan tidak boleh menumpuk, kalau menumpuk nilai manfaatnya terabaikan, jadi saat orang membutuhkan dan langsung diberikan. Itulah nilai manfaatnya sangat tinggi,” jelasnya.

Budi Hermanto yang juga mantan Kapolres Batu ini berpesan kepada rekan rekan, berbuatlah yang terbaik selama masih diberikan kesempatan.

"Banyak orang ingin berbuat baik masih belum diberikan untuk mengabdi. Dan semoga para donatur diberikan pahala berlipat dari Yang Maha Kuasa,"pungkasnya.

Baca Juga: Korlantas Polri dan Satlantas Polres Batu Gelar Monev Sosialisasi Modul Blackspot & Trouble Spot 

Sementara Itu Dewanti Rumpoko Walikota Batu mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak kebijakan PPKM Darurat. 

“Semoga bantuan ini menjadi ladang amal dan menjadi keberkahan, usahanya lancar dan bertambah sukses, rezeki yang barokah. Saya yakin masyarakat yang menerima bansos  pasti akan mendoakannya” harap Dewanti 

Acara ini di hadiri, TNI-Polri, dan Forkopimda Se Malang Raya.ton

Editor : Redaksi

Berita Terbaru