Cek Pelayanan di MPP Merdeka Usai Libur Lebaran, Pj Wali Kota Malang Pastikan Berjalan Optimal

KOTA MALANG (Realita) - Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Mal Pelayanan Publik (MPP) Merdeka Kota Malang, Rabu (17/4/2024).

Sidak ini untuk memastikan pelayanan publik di MPP Merdeka berjalan optimal dan tidak ada yang tertunda usai libur Lebaran 2024.

Baca Juga: Pj Wali Kota Malang Masuk dalam Apresiasi Kinerja Penjabat Kepala Daerah 2024

“Alhamdulillah mulai dari kemarin sampai dengan hari ini beberapa perangkat daerah, dan gongnya di MPP ini sejak hari pertama masuk tidak ada pelayanan yang tertunda, semua tertangani," ungkapnya.

Wahyu juga mengatakan, jumlah pengunjung MPP kebanyakan mengurus perizinan dan administrasi kependudukan. Instansi bidang pelayanan publik kembali bekerja seperti biasa melayani masyarakat.

Ia mengungkapkan, sesuai perintah Presiden Joko Widodo, bahwa terkait dengan hari pertama masuk, jangan sampai ada pelayanan umum yang tertunda karena ada kebijakan salah satunya WFH (work from home).

Baca Juga: PJ Wali Kota Malang Aspresiasi Terobosan Wakaf Uang dari Badan Wakaf

"Dan kami memang untuk pelayanan itu memang WFO, jadi 100% harus masuk,” jelas Wahyu.

Cilegon dalam

Wahyu juga menyebutkan, bahwa pelayanan publik di kecamatan juga telah berjalan lancar dan optimal sejak kemarin.

Hal ini telah dipastikannya saat ia bersama jajaran pemerintah kota mengunjungi lima kecamatan untuk memastikan tidak ada pelayanan yang tertunda.

Baca Juga: Pemkot Malang Gelar Gerakan Pangan Murah, Pj Wali Kota: Gerakan Tekan dan Kendalikan Inflasi

Bahkan ia menjamin semua layanan publik langsung berjalan optimal dan prima sejak hari pertama masuk kerja pascalibur lebaran.

"Sidak termasuk tingkat kehadiran, dan bagaimana hasil pelayanan dari perangkat daerah. Berdasar pengecekan, tidak ada kendala sama sekali, tadi saya juga ke Puskesmas malah dari puskesmas sedang ada pelayanan untuk vaksin haji," tutupnya. (pro/adv/mad)

Editor : Redaksi

Berita Terbaru