Pilkada Kota Madiun, Golkar Soal Surat Rekomendasi PSI

MADIUN (Realita) – Langkah DPP PSI menjatuhkan rekomendasi kepada Maidi-F Bagus Panuntun sebagai bakal calon wali kota dan bakal calon wakil wali kota (bacawali-bacawawali) memantik respon DPD Golkar Kota Madiun. Partai berlambang pohon beringin itu menuding PSI hanya memberikan surat tugas bagi pasangan calon (paslon) tersebut.

Pun mengklaim belum ada satu pun partai politik (parpol) yang memberikan surat rekomendasi. ‘’Setahu saya partai mana pun sampai saat ini belum ada satu pun rekomendasi yang turun. Mungkin surat tugas sebagaimana disampaikan Golkar kepada Maidi jauh-jauh hari sebelumnya. Mungkin seperti itu,’’ kata Sekretaris DPD Golkar Kota Madiun, Sukriyanto, Minggu (16/6/2024).

Baca Juga: Siapapun Pilihan Bacawawali, Demokrat Kota Madiun Komitmen Bersama Maidi

Sukriyanto meyakini apa yang diberikan Ketum PSI Kaesang Pangarep pada 12 Juni lalu sekadar surat tugas. Untuk memastikan itu, dia mengaku bakal mengonfirmasi kebenarannya langsung ke DPP PSI. Yang pasti, sampai saat ini Golkar masih bersama Maidi.

‘’Nanti kami akan konfirmasi dan koordinasikan PSI pusat,’’ ujarnya.

Menurut Sukriyanto, Golkar akan tetap konsisten bersama Maidi. Dalam hal ini Maidi-Bagus Rizki Dinarwan. Selain Maidi memiliki elektabilitas yang tinggi, juga sosok yang memiliki nawacita dalam berkarya sesuai prinsip Golkar.

‘’Tidak bisa dipungkiri kader internal Golkar boleh diuji eksternal. Pun dalam hal ini Ketua DPD Golkar (Bagus Rizki Dinarwan,red) tidak kalah. Mungkin di atas dari yang lain (bacawawali, red)’’ ungkapnya.

Baca Juga: NasDem Serahkan Rekom ke Maidi Minggu Depan, Ini Bacawawalinya

‘’Tidak bisa dipungkiri soal logistik. Golkar bukan transaksional, tapi Golkar tahu calon punya logistik,’’ imbuh Sukriyanto.

Terpisah, Ketua DPD PSI Kota Madiun, F Bagus Panuntun memilih tak ambil pusing dengan pandangan Golkar ihwal surat rekomendasi DPP PSI. Menurut dia, apa yang disampaikan pihak Golkar merupakan hak setiap orang dalam memberikan tanggapan.

‘’Monggo ditanggapi apa itu hak, ditelusuri juga hak. Dugaan lain silakan saja,’’ tuturnya.

Baca Juga: Pasca PSI Keluarkan Rekom, Golkar Yakin Maidi Gandeng Kadernya

Selain itu, Bagus mempersilakan untuk menanyakan kebenaran surat rekomendasi kepada yang bersangkutan atau yang menerima. Baik dirinya maupun bacawawali Maidi. Sebab, surat diserahkan langsung oleh Ketum PSI Kaesang Pangarep kepada yang bersangkutan.

‘’Atau bisa langsung tanya Kaesang, karena kan punya jaringan di DPP PSI,’’ pungkasnya. adi

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Kosta Rika Sukses Mandulkan Brasil

ARLINGTON- Brasil harus puas berbagi angka setelah bermain imbang dengan Kosta Rika di Copa America 2024. Berikut catatan menarik dari pertandingan …