SEMARANG (Realita)- Sabtu (21/08/2021( dilakukan acara santunan anak yatim dalam rangka 10 Muharam dan sekaligus bantuan sosial kepada warga yangvterkena dampak pandemi di Aula Teras Masjid Jami Alqodar. Acara ini dihadiri oleh Drs KH.Ali Mufis MPA (mantan Gubernur Jateng 2003-2008), Nuridin, SE selaku Lurah Sendang Mulyo, H. Isdiyanto Isman SIP ketua LPMK, Drs KH Ali Mustofa Hamdan selaku ketua Takmir dan sekaligus ketua penyelengaraan acara santunan dan bansos ini. Para perwakilan penerimaan santunan anak yatim, para perwakilan Muzaki, perwakilan RW penerima bansos. Pemberi bantuan dari lembaga juga hadir yaitu Bank Jateng Syariah , Bank Jateng Utama, dari Pemprov bidang perekonomian dan Lasis Sultan Agung.
Penerima santunan sejumlah 40 anak yatim dan 300 paket sembako untuk warga yang terkena dampak pandemi di lingkungan Sendang Mulyo. Ketua panitia menyampaikan bahwa kegiatan rutin santunan dalam rangka 10 Muharam ini adalah kegiatan rutin tahunan, sedangkan untuk bantuan kepada warga ini sudah ke 5 diselenggarakan oleh Takmir dan UPZ AlQodar bekerja sama dengan para Muzaki.
Baca Juga: Idul Adha 1445 H, Masjid AlQodar Terima 10 Ekor Sapi dan 41 Ekor Kambing
"Alhamdulillah, periode bulan Muharam ini kami telah mengumpulkan dana sumbangan dari warga berupa infak khusus santunan dan para Muzaki terkumpul Rp 38.101.100,- dan dari UPZ AlQodar memberikan dana bantuan senilai 10 juta, sehingga kami bisa menyantuni 40 anak yatim berupa uang tunai dan 300 paket sembako kepada warga yang terdampak pandemi saat ini.Semoga menjadi Amal Sholeh bagi para donatur , Muzaki dan lembaga lembaga sosial yang turut andil dalam acara sosial ini,"ujar nya
Baca Juga: Pemdes Seduri Salurkan Bantuan Beras Bulog Tahap III ke 211 Masyarakat
Drs Ali Mufis selaku sesepuh propinsi Jateng, juga menyampaikan bahwa masjid AlQodar ini terus berkembang dari tahun ke tahun dan model pengembangan nya menjadi lebih kreatif serta inovatif sehingga dipercaya oleh warga sekitar dan para muzaki, sehingga diharapkan mampu memberikan nilai kemanfaatan yang besar kepada warga sekitar.
Editor : Redaksi