JAKARTA (Realita)-Sejumlah penumpang pesawat lion air tujuan Jakarta-Banjarmasin kembali cekcok dengan petugas lion air di bandara Internasional Soekarno-Hatta, hal tersebut terekam dan tersebar luas di media sosial seperti instagram dan tiktok.
Para penumpang lion air diduga kecewa atas waktu pemberangkatan yang tertunda (delay) dan memakan waktu cukup lama, (2/7).
Video tersebut di unggah akun @ videtimes dengan caption, " Pesawat Lion Air Tujuan Jakarta-Banjarmasin Delay, Penumpang Mengaku Rugi Ratusan Miliar", hal tersebut mendapat komentar dari sejumlah netizen, seperti halnya akun @irvan_badruzamn.
"Agak heran, beliau mengaku rugi rarusan M. Tapi naik lion air, positif thingkingnya mungkin jam penerbangan cuma hanya ada di lion air, " tulis akun tersebut.
Kemudian, komentar dari akun instagram @dammsa_04.
"Emng kebiasaan yaa delay terus," komentar akun itu juga.
"Udh ga aneh itu mh, raja delay, " tulis akun ahmadjundifirdaus.
Terpisah, Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro ketika di konfirmasi Realita.co terkait insiden tersebut, hanya menjelaskan, pihak lion air akan menginformasikan.
"Selamat sore, baik akan di informasikan," ujar Danang dalam keterangan tertulisnya, Kamis (3/7/2025). (tom)
Editor : Redaksi