Ciptakan Situasi Aman, Unit Jatanras Polrestabes Surabaya Lakukan Patroli Malam

SURABAYA (Realita)- Guna mengantisipasi dan menekan angka kriminalitas di wilayah hukum Surabaya, Unit Jatanras Satreskrim Polrestabes Surabaya menggelar patroli, pada Jumat (8/10/2021) dini hari.

Sebelum kegiatan patroli dilakukan, tim opsnal dari Jatanras melakukan Apel di lapangan C, depan gedung Satreskrim Polrestabes Surabaya. 

Baca Juga: Cegah Balapan Liar dan Perang Sarung, Jajaran Polres Kotabaru Lakukan Patroli Rutin

Patroli tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Jatanras Polrestabes Surabaya, AKP Agung Kurnia. Kali ini dengan menggunakan motor menyusuri Kota Pahlawan.

Baca Juga: Kos-kosan Hingga THM Jadi Atensi Razia Satpol PP Madiun di Bulan Ramadhan

"Patroli motor ini akan kita lakukan untuk mengantisipasi kasus 3 C, yaitu pencuri dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor)," ujar AKP Agung Kurnia Jumat (8/10/2021), usai menjalankan patroli mobile.

Agung menambahkan, selain mengantisipasi adanya kriminalitas di Kota Surabaya, patroli ini dilakukan agar warga Kota Surabaya bisa merasa aman, nyaman, dan damai.

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Kombes Pol. Nicolas Ary Lilipaly, Kapolres Metro Jakarta Timur

"Alhamdulillah, patroli malam ini lancar hingga selesai. Kami minta masyarakat Surabaya agar selalu waspada dan berhati - hati jika keluar dimalam hari," tutupnya.sd

Editor : Redaksi

Berita Terbaru