Sering Dicerca, Mahfud MD Doakan Tengku Zul Masuk Surga

JAKARTA- Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan, Mahfud MD mengucapkan duka atas kabar meninggalnya Ustadz Tengku Zulkarnain pada Senin (10/5) sekitar pukul 16.40 WIB.

“Selamat jalan menghadap Sang Khaliq, Tengku Zulkarnaen,” ujar Mahfud MD, di Twitter Senin (10/5).

Baca Juga: Pengamat: Lewat Alumni UII Connection di MK, Mahfud MD Ingin Paslon 02 Didiskualifikasi

Mahfud MD bilang, dirinya sering berselisih pendapat dengan Tengku Zulkarnain. Meski demikian Mahfud mengaku rindu dengan almarhum.

“Saya sering merasa dicerca tanpa alasan yang tepat oleh almarhum tapi saya diam karena saya tahu almarhum merasa sedang berjuang,” kata Mahfud.

Baca Juga: Bertemu Ketua MA, Mahfud Minta Pasangan Prabowo-Gibran Didiskualifikasi di MK

“Baru saja ada berita beliau wafat, saya sudah rindu lagu kepadanya. Semoga Allah mengampuni dan memberi surga-Nya,” imbuh Mahfud MD.

Cilegon dalam

Tengku Zulkarnain meninggal di Rumah Sakit Tabrani. Tengku Zul meninggal setelah dirawat karena dinyatakan positif COVID-19.

Baca Juga: Mahfud MD, Tim Hukum 03 dan 01 Bertemu Petinggi Lembaga Kehakiman  Alumni UII, Bahas Sengketa MK?

Tengku Zulkarnain tidak memiliki riwayat penyakit apapun. Almarhum hanya dirawat setelah dinyatakan positif COVID-19.

Tengku Zulkarnain terpapar COVID-19 setelah melalukan swab PCR di RS Tabrani. Saat itu, dia berencana pulang ke Medan, Sumatera Utara.far

Editor : Redaksi

Berita Terbaru